Advertisement
Pelaku UMKM Kecipratan Untung Safari Pesantren Santri Ganjar
Agenda bantuan sosial untuk pondok pesantren dan pelaku UMKM di Sleman. - Harian Jogja - ist
Advertisement
Harianjogja.com, SLEMAN—Pelaku usaha mikro kecil menengah (UMKM) kecipratan untung dari kegiatan safari pesantren yang rutin dilakukan para sukarelawan Santri Dukung Ganjar (SDG) DIY.
Para sukarelawan Ganjar Pranowo itu memborong produk UMKM lokal untuk dibagikan kepada warga dan santri yang mengikuti kegiatan di Sleman, Rabu (4/10/2023).
Advertisement
Koordinator Wilayah SDG Jogja Ijtihadul Umam menuturkan acara itu membagi-bagikan bakso yang dibeli dari pelaku UMKM bakso di kawasan Kredenan, lokasi pondok pesantren tempat acara berlagsung.
“Aksi borong produk UMKM itu dilakukan dalam kegiatan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dan doa bersama untuk Ganjar Pranowo menjadi Presiden 2024-2029 di Pondok Pesantren Azzuhri,” ujarnya dalam rilis kepada Harian Jogja, Kamis (5/10/2023).
Pada kesempatan itu, para sukarelawan SDG menyerahkan bantuan tandon air dan kebutuhan pokok lainnya untuk menunjang aktivitas para santri dan pengelolaan pondok pesantren tersebut.
Umam mengungkapkan aksi borong produk UMKM terinspirasi sosok Ganjar yang juga peduli dengan para pelaku UMKM sehingga dia pun sempat dinyatakan sebagai Bapak UMKM pada 2022.
Dengan memborong produk UMKM lokal, Umam berharap dapat memberikan sedikit keuntungan bagi pelaku UMKM dan ikut memotivasi untuk terus mengembangkan usahanya.
Omon, yang sudah berjualan bakso sejak 2019, mengaku bisa menjual sekitar 100 porsi bakso atau sekitar lima kilogram bakso dalam sehari. Namun, keuntungannya itu tidak menentu karena pesaingnya semakin banyak.
Setelah diborong para sukarelawan Ganjar, dia pun mengaku tidak perlu berjualan sepanjang hari seperti biasanya karena dagangannya sudah habis dalam beberapa jam saja.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement
Korea Selatan Perpanjang Bebas Biaya Visa hingga Juni 2026
Advertisement
Berita Populer
- Penduduk Tembus 1 Juta, Bantul Kekurangan Ribuan Bed RS
- Cuplikan Jack Ryan Viral Usai Maduro Ditangkap, Netizen Kagum
- 20 Mahasiswa UNISA Keracunan Snack RS Grhasia Sudah Pulang
- AS Tangkap Maduro, Menhan Venezuela Klaim Banyak Pengawal Tewas
- Sidang Korupsi Nadiem Digelar Pakai KUHAP Baru
- KAI Layani 27,2 Juta Penumpang Selama Nataru 2025-2026
- Kejahatan Jalanan Bantul, Pelajar SMK Terluka Disabet Clurit
Advertisement
Advertisement




