Advertisement
AHY: Koalisi Demokrat-NasDem-PKS Dibentuk Tanpa Syarat, Semuanya Terpanggil

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA – Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) memastikan partainya, Partai Nasional Demokrat (NasDem), dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) akan berkoalisi tanpa syarat.
AHY mengklaim bahwa ketiga partai politik (parpol) ingin membentuk koalisi karena merasa terpanggil lewat visi yang sama di Pemilu 2024. Dengan demikian, sambungnya, Demokrat, NasDem, maupun PKS akan menjalin kerja sama secara sejajar.
Advertisement
"Kami tidak saling mempersyaratkan. Ini semuanya terpanggil. Ada keterpanggilan, equal partnership, artinya semuanya memiliki derajat yang sama,” ungkap AHY kepada awak media, seusai makan siang bersama Ketum NasDem Surya Paloh di Wisma Nusantara, Jakarta, Rabu (27/10/2022).
Dia mengaku, baik NasDem dan PKS selalu menyambut silaturahmi Demokrat dengan senang hati, begitu juga sebaliknya. Dari berbagai pengalaman itu, AHY meyakini koalisi ketiga parpol akan menjadi kerja sama politik yang solid.
Baca juga: Serikat Buruh Jogja Perjuangkan Upah Layak Rp4,2 Juta untuk UMK 2023
“Tidak akan menjadi koalisi yang fragile, akan mudah pecah. Nah ini yang kita tidak ingin,” jelasnya.
AHY menyatakan bahwa saat ini baik Demokrat, NasDem, maupun PKS sedang fokus untuk menyatukan pemikiran. Dia menilai pendeklarasian koalisi ketiga parpol tersebut tinggal menunggu momentum.
Sayangnya, AHY mengaku belum mengetahui secara pasti momentum yang tepat tersebut.
“Kalau kami pribadi momentum itu tidak ditentukan oleh tanggalnya, tetapi pada saatnya itu memang dirasakan paling tepat. Jadi kita tidak tahu kapan itu, tanggal bulannya,” ucapnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Korban Gempa Myanmar Butuh Obat-obatan, Air Bersih hingga Tempat Tinggal
- Berikut Deretan Tokoh yang Kunjungi Open House Menteri Investasi Rosan
- Arus Mudik Tahun Ini Dinilai Paling Lancar dalam 25 Tahun Terakhir
- Gibran Ajak Anak-Anak Panti Asuhan di Solo Berbelanja Baju Lebaran
- Emak-Emak Naik Motor Nekat Ingin Masuk Tol Joglo di Prambanan
Advertisement

Anggota Kepolisian Polda DIY Terlibat Laka Lantas hingga Meninggal di Jalan Baru Gading Gunungkidul
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Paus Buka Jalan Tiga Orang Jadi Santo, Salah Satunya dari Papua
- Ingin Berwisata di Hari Kedua Lebaran, Simak Prakiraan Cuaca BMKG Hari Ini
- Diancam Dibombardir Donal Trump, Begini Sikap Pemerintah Iran
- Korban Meninggal Akibat Pohon Tumbang di Lokasi Salat Id Bertambah
- Korban Meninggal Dunia Gempa Myanmar Capai 2.000 Orang
- Myanmar Umumkan Tujuh Hari Berkabung Nasional
- 10 Agenda Wisata Selama Libur Lebaran di Kota Solo
Advertisement
Advertisement