Advertisement
Ada "Klithih" di Kanada, 10 Orang Tewas Dibacok
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA--Baru-baru ini terjadi aksi kejahatan mirip klithih yang menyerang korban dengan senjata tajam di Kanada. Polisi Kanada menyatakan ada 10 orang terbunuh akibat pembacokan secara membabi buta di Provinsi Saskatchewan, Kanada.
Polisi dilaporkan sedang mencari dua tersangka, sementara 15 orang telah dikirim ke rumah sakit akibat kejahatan menggunakan senjata tajam tersebut.
Advertisement
Dilansir dari Bisnis.com-jaringan Harianjogja.com, penusukan terjadi di beberapa lokasi di wilayah James Smith Cree Nation dan di desa Weldon di wilayah timur laut Saskatoon, kata polisi.
Indikasi awal menunjukkan bahwa para korban diduga diserang secara acak, tetapi polisi belum memberikan kemungkinan motifnya.
Baca juga: Siapa Jadi Panglima TNI Pengganti Andika Perkasa? Ini 3 Calon Paling Masuk Akal
Pencarian tersangka dilakukan saat para penggemar sepak bola menyaksikan pertandingan Liga Sepak Bola Kanada yang tiketnya terjual habis antara Saskatchewan Roughriders dan Winnipeg Blue Bombers.
Polisi wilayah Regina mengatakan bahwa dengan bantuan tenaga keamanan lokal mereka menyisir beberapa wilayah untuk menangkap para tersangka. Mereka telah menyebarkan sumber daya tambahan demi keselamatan publik di seluruh kota, termasuk di Stadion Mosaic.
Peringatan agar pelaku penusukan menyerah pertama kali dikeluarkan sekitar pukul 7 pagi dan diperpanjang beberapa jam kemudian mencakup wilayah Manitoba dan Alberta karena kedua tersangka masih buron.
Kedua tersangka bernama masing-masing Damien Sanderson dan Myles. Keduanya dikatakan memiliki rambut hitam dan mata cokelat dan kemungkinan mengendarai Nissan Rogue hitam.
Sementara itu, Otoritas Kesehatan Saskatchewan mengatakan pasien dirawat di beberapa lokasi.
"Panggilan untuk staf tambahan dikeluarkan untuk menanggapi masuknya korban," kata seorang juru bicara, Anne Linemann, dalam sebuah email seperti dikutip TheGuardian.com, Senin (5/9/2022).
Mark Oddan, juru bicara Stars Air Ambulance, mengatakan dua helikopter dikirim dari Saskatoon, Saskatchewan dan satu lagi dari Regina.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Menteri HAM Natalius Pigai Menilai Bagus Rencana Gubernur Jabar Mengirim Siswa Nakal ke Barak Militer
- Satgas Koperasi Merah Putih Resmi Dibentuk, Zulkifli Hasan Jabat Ketua
- Selain GBK, Hotel Sultan hingga TMII Juga Bakal Dikelola Danantara
- Puluhan Warga Badui Digigit Ular Berbisa, 2 Meninggal Dunia
- Aduan Konten Judi Online Mencapai 1,3 Juta
Advertisement

Tanah Tutupan di Bantul Sudah Bersertifikat, Warga Tuntut Ganti Rugi JJLS
Advertisement

Amerika Serikat Keluarkan Peringatan Perjalanan untuk Warganya ke Indonesia, Hati-Hati Terorisme dan Bencana Alam
Advertisement
Berita Populer
- Menteri HAM Natalius Pigai Menilai Bagus Rencana Gubernur Jabar Mengirim Siswa Nakal ke Barak Militer
- Paket Makanan untuk Jemaah Haji Indonesia Disajikan dalam Empat Warna Wadah
- Donald Trump Sebut India dan Pakistan Sepakat Gencatan Senjata karena Mediasi Amerika Serikat
- Gencatan Senjata India dan Pakistan Resmi Dimulai
- Polisi Turunkan Paksa Atribut Bendera dan Spanduk Ormas
- Stok Beras Capai 3,6 Juta Ton, Pemerintah Akan Bangun 25 Ribu Gudang Darurat
- Kemenkopolkam: Berantas Premanisme Berkedok Ormas Lewat Penindakan Hukum
Advertisement