Advertisement
Kunjungi Pasar, Jokowi dan Ibu Iriana Mendadak Diwawancarai 2 Wartawan Cilik

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA — Ada momen menarik dalam kunjungan kerja Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Ibu Iriana Joko Widodo ke Pasar Pucang Anom, Surabaya, Jawa Timur, Minggu (21/8/2022).
Dikutip melalui keterangan BPMI Sekretariat Presiden, seusai menyapa para pedagang sekaligus menyerahkan bantuan langsung kepada para penerima manfaat, Presiden dan Ibu Iriana dihampiri oleh dua wartawan cilik.
Advertisement
BACA JUGA: TelkomClick 2023: Kesiapan Kerja Karyawan dalam Sukseskan Strategi Five Bold Moves di Tahun 2023
Mereka adalah Khalifa Fatimah (Ifa) dan Rafif Ahmad (Rafif) yang merupakan pelajar kelas V SD Muhammadiyah 4 Pucang Surabaya. Dalam kesempatan tersebut, Ifa dan Rafif mendapatkan kesempatan untuk bertanya langsung kepada Presiden dan Ibu Iriana.
BACA JUGA: 3 Kapolda Diperiksa terkait Kasus Ferdy Sambo? Ini Kata Kadiv Humas Polri
Ifa yang bercita-cita sebagai pengembang gim mengajukan pertanyaan kepada Presiden Jokowi bagaimana suka dan duka menjadi Presiden Republik Indonesia.
"Ya senangnya, sukanya, pas ketemu masyarakat, pas ketemu rakyat, rakyatnya senang kemudian Presiden dan ibu juga senang. Kalau dukanya enggak ada," ujar Jokowi, dikutip melalui rilis BPMI Setpres, Minggu.
Ifa pun kemudian bertanya kepada Presiden Jokowi bagaimana cara menjadi Presiden. "Belajar yang giat, belajar yang giat," kata Jokowi
Sedangkan Rafif yang bercita-cita sebagai penulis bertanya apa pesan Presiden untuk memotivasi para siswa siswi di Indonesia. "Belajar terus yang semangat dan jangan lupa berdoa, berolahraga," ujar Presiden.
Ifa dan Rafif pun mengaku senang dan bangga menjadi wartawan cilik yang mendapatkan kesempatan untuk bertanya langsung kepada Presiden dan Ibu Iriana. "Senang banget," tandasnya.
BACA JUGA: Finnet Dukung Digitalisasi Sistem Pembayaran Proyek Kereta Cepat Jakarta Bandung
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Polres Magelang Kota Amankan 100 Kilogram Bahan Mercon, 1 Pelaku Ditangkap
- 11,39 Juta Wajib Pajak Telah Lapor SPT Tahunan
- Alasan Kejagung Tuntut Teddy Minahasa Hukuman Mati
- KPK Duga Rafael Alun Trisambodo Terima Gratifikasi Dalam Bentuk Uang
- Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20, PDIP Klaim Tidak Ada Beda Sikap dengan Jokowi
Advertisement

Dishub Bantul Temukan Banyak Jip Wisata Tak Layak Jalan, Ini Rekomendasinya
Advertisement

Ini Wisata Air di Wilayah Terpencil Gunungkidul yang Menarik Dikunjungi
Advertisement
Berita Populer
- Polres Magelang Kota Amankan 100 Kilogram Bahan Mercon, 1 Pelaku Ditangkap
- Daftar Harga BBM Pertamina Per 1 April 2023: Ada yang Turun
- KPK Temukan Uang dan Puluhan Tas Mewah di Rumah Rafael, Ada Hermes
- Awas! Jogja dan Sejumlah Wilayah di Indonesia Berpotensi Hujan Lebat Sabtu Ini
- Beda Sikap Piala Dunia U-20, Rudy Sebut Gibran Belum Paham Konstitusi: Belum Lahir Soale
- 3 Tahun Tinggal di Tenda, Bocah Ini Pecahkan Rekor Usai Kumpulkan Donasi Rp13 Miliar
- Ditetapkan Tersangka Gratifikasi, KPK Segera Tahan Rafael Alun
Advertisement
Advertisement