Advertisement
Berduka karena Lahan Bakal Ditambang, Warga Wadas Kibarkan Bendera Setengah Tiang di HUT RI

Advertisement
Harianjogja.com, PURWOREJO--Warga Desa Wadas, Kecamatan Bener, Purworejo, Jawa Tengah merayakan HUT ke-77 Kemerdekaan Indonesia dengan suasana duka, akibat ruang hidup mereka yang terancam jadi lahan tambang.
Pada perayaan HUT ke-77 Kemerdekaan Indonesia pada Rabu (17/8/2022), mereka mengibarkan bendera setengah tiang tanda berduka akan nasib hidup mereka yang terancam tergusur akibat proyek tambang batuan andesit untuk material pembangunan Bendungan Bener, yang diklaim sebagai Proyek Strategis Nasional (PSN).
Advertisement
Dikutip dari akun resmi @wadas_melawan, Rabu (17/8/2022) warga Desa Wadas yang tergabung dalam Gempadewa, Kamudewa, dan Wadon Wadas mengadakan upacara 17 Agustus di lahan milik mereka yang akan dijadikan lokasi tambang batu andesit.
Mereka mengibarkan bendera merah putih setengah tiang saja karena warga Wadas belum merdeka dari ancaman rencana pemerintah menambang batu andesit di Wadas.
Bendera merah putih setengah tiang itu dikibarkan pada batang pohon jati dan mahoni. Ini merupakan simbol bahwa dua pohon itu dan yang lainnya akan hilang akibat dari aktivitas tambang.
BACA JUGA: Daftar 16 Parpol yang Tak Lolos Tahapan Pemilu 2024
"Warga Desa Wadas sudah berjuang bertahun-tahun menolak rencana pemerintah menambang batu andesit di desanya. Tetapi hingga saat ini pemerintah Presiden Joko Widodo masih memaksakannya," dikutip dari postingan @wadas_melawan.
Batu andesit akan digunakan untuk membangun Bendungan Bener di Purworejo yang ditetapkan sebagai Proyek Strategis Nasional (PSN). Jika ditambang, warga Wadas akan kehilangan tanah pertanian yang menjadi sumber kehidupan mereka dan rusaknya lingkungan dan kebudayaan mereka.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Pembeli Beras SPHP Wajib Difoto, Ini Penjelasan dari Perum Bulog
- Sidang Korupsi Mbak Ita, Wakil Wali Kota Semarang Diperiksa
- Mantan CEO GoTo Andre Soelistyo Diperiksa Kejagung Terkait Dugaan Korupsi Chromebook
- Polisi Kerahkan 1.082 Personel Gabungan Amankan Aksi Unjuk Rasa di Sidang Hasto Kristiyanto
- Mulai 1 Juli 2026, Vietnam Larang Penggunaan Sepeda Motor Berbahan Bakar Fosil di Pusat Kota Hanoi
Advertisement

Jadwal KRl Jogja Solo Hari Ini Selasa 15 Juli 2025, Berangkat dari Stasiun Tugu, Lempuyangan, dan Maguwo
Advertisement
Tren Baru Libur Sekolah ke Jogja Mengarah ke Quality Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Tukin ASN DKI yang Telat di Hari Pertama Sekolah akan Dipotong
- Mulai 1 Juli 2026, Vietnam Larang Penggunaan Sepeda Motor Berbahan Bakar Fosil di Pusat Kota Hanoi
- Polisi Kerahkan 1.082 Personel Gabungan Amankan Aksi Unjuk Rasa di Sidang Hasto Kristiyanto
- Operasi Patuh 2025 Dimulai Hari Ini Hingga 27 Juli Mendatang, Berikut Jenis Pelanggaran dan Denda Tilangnya, Paling Tinggi Rp1 Juta
- Mensos Tegaskan Masa Orientasi Siswa Sekolah Rakyat Sekitar 15 Hari
- Mantan CEO GoTo Andre Soelistyo Diperiksa Kejagung Terkait Dugaan Korupsi Chromebook
- Sidang Korupsi Mbak Ita, Wakil Wali Kota Semarang Diperiksa
Advertisement
Advertisement