Tak Disangka, Fosil Berusia 66 Juta Tahun Ditemukan di Area Mal Bangkok
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Fosil mahluk laut berusia 66 juta tahun ditemukan tertanam di jalan setapak di luar pusat perbelanjaan atau Mall Bangkok, Thailand.
Dilansir dari Channel News Asia, para ahli paleontologi mengatakan lebih dari 70 cangkang yang tertanam di jalan setapak di luar pusat perbelanjaan Bangkok telah ditemukan sebagai fosil makhluk laut yang hidup lebih dari 66 juta tahun yang lalu.
Advertisement
Seorang pengunjung pertama kali melihat fosil berbentuk siput, berukuran hingga 12cm, tersebar di sepanjang 400 meter trotoar di dekat pusat perbelanjaan Siam Square di distrik wisata utama.
Ahli paleontologi dari Kementerian Sumber Daya Alam dan Lingkungan menyelidiki dan menemukan 77 fosil amon. Amon adalah makhluk laut yang diyakini telah punah 66 juta tahun lalu, kata Preecha Saithong, Direktur Divisi Perlindungan Fosil di kementerian tersebut.
"Amon itu asli," katanya, seraya menambahkan bahwa fosil-fosil itu berbeda dari yang biasanya ditemukan di Thailand.
Media lokal melaporkan bahwa jalan setapak itu diperbaiki dua tahun lalu dan cangkangnya mungkin telah dimasukkan ke dalam beton sebagai hiasan oleh sub-kontraktor.
Sebagai informasi, Fosil moluska penghuni laut ini hidup selama periode Jurassic dan Cretaceous. Fossil ini juga biasanya dijual sebagai souvenir di beberapa tujuan wisata populer termasuk Madagaskar dan Maroko.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis Indonesia
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Profil dan Harta Kekayaan Setyo Budiyanto, Jenderal Polisi yang Jadi Ketua KPK Periode 2024-2029
- Pakar Hukum Pidana Nilai Penetapan Tersangka Tom Lembong Masih Prematur
- Pengaruh Dukungan Anies Vs Dukungan Jokowi di Pilkada Jakarta 2024, Siapa Kuat?
- Yusril Bantah Mary Jane Bebas, Hanya Masa Hukuman Dipindah ke Filipina
- ASN Diusulkan Pindah ke IKN Mulai 2025
Advertisement
20 Bidang Tanah Wakaf dan Masjid Kulonprogo Terdampak Tol Jogja-YIA
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Resmi! Lima Anggota Dewas KPK Ditetapkan DPR, Ini Daftarnya
- Musim Hujan Tiba, Masyarakat Diminta Waspada Ancaman Demam Berdarah
- Seniman Keluhkan Mahalnya Sewa Panggung Seni, Fadhli Zon Bilang Begini
- Pakar Hukum Sebut Penegak Hukum Harus Kejar hingga Tuntas Pejabat yang Terlibat Judi Online
- Pemerintah Pastikan Penetapan UMP 2025 Molor, Gubernur Diminta Bersabar
- 8 Terduga Teroris Ditangkap, Terkait dengan NII
- Dugaan Suap ke Sahbirin Noor, KPK Periksa Empat Saksi
Advertisement
Advertisement