Advertisement
87 Jemaah Umrah Indonesia Gelombang Perdana Terpapar Covid-19, Sebagian Diduga Omicron

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA--Kementerian Kesehatan RI melaporkan sebanyak 87 jemaah umrah Indonesia pada pemberangkatan 8 Januari 2022 terkonfirmasi positif COVID-19.
"Benar, ada 87 jemaah yang positif COVID-19. Saat ini ada sepuluh orang yang probable Omicron," kata Juru Bicara Kementerian Kesehatan RI Siti Nadia Tarmizi yang dikonfirmasi di Jakarta, Jumat (21/1/2022) sore.
Advertisement
Nadia mengatakan sepuluh jemaah yang diduga terpapar Omicron itu sedang dalam proses pemeriksaan sampel di laboratorium genom sekuensing untuk memastikan varian COVID-19 yang bersarang dalam tubuh.
Direktur Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Tular Vektor dan Zoonotik Ditjen P2P Kemenkes itu mengatakan jumlah jemaah umrah yang diberangkatkan dari Tanah Air berjumlah 414 orang.
BACA JUGA: Bakal Ada Museum Masa Depan di Kawasan Malioboro Jogja, Apa Isinya?
Selain yang terkonfirmasi positif COVID-19 dan probable Omicron, kata Nadia, mayoritas jemaah umrah perdana selama pandemi COVID-19 itu dinyatakan sehat.
Seperti diketahui, Kementerian Agama (Kemenag) memberangkatkan 414 jemaah umrah perdana ke Arab Saudi pada 8 Januari 2022.
Pemberangkatan jemaah umrah perdana merupakan penantian panjang karena harus tertunda akibat pandemi COVID-19. Seluruh jemaah yang diberangkatkan telah mengikuti prosedur kebijakan satu pintu atau One Gate Policy (OGP).
Ketentuan OGP dibuat berdasarkan kesepakatan antarnegara untuk mendorong kepatuhan terhadap protokol kesehatan baik di Indonesia dan Arab Saudi sehingga dapat dipantau dengan baik.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- H-7 Hari Raya Idulfitri, Sebanyak 603.658 Kendaraan Meninggalkan Wilayah Jabotabek
- Menaker Minta Rekrutmen Tenaga Kerja Terbuka dan Bebas Pungli
- Menhub Dudy Minta Warga Lebih Awal Mudik
- Pemprov Jateng Bebaskan Tunggakan Nilai Pokok Pajak dan Denda
- Hari Pertama Tol Jogja-Solo Dibuka Fungsional, Arus Lalu Lintas Masih Normal
Advertisement

Posko Pengaduan THR Sleman Ditutup, Disnaker Terima 24 Pengaduan
Advertisement

Taman Wisata Candi Siapkan Atraksi Menarik Selama Liburan Lebaran 2025, Catat Tanggalnya
Advertisement
Berita Populer
- Kebijakan WFA Berdampak Peningkatan Arus Mudik
- Menhub Dudy Minta Warga Lebih Awal Mudik
- Prabowo Lantik 31 Duta Besar RI, Ada Dosen UIN Sunan Kalijaga Jogja
- Tentara Israel Tembak Gedung Palang Merah di Gaza
- Terdakwa Penggelapan Bank Mayapada, Ted Sioeng Disarankan Banding dan laporkan ke KY
- Danantara Kerek IHSG ke Arah Positif
- Menaker Minta Rekrutmen Tenaga Kerja Terbuka dan Bebas Pungli
Advertisement
Advertisement