Advertisement
Cek Syarat Pengajuan KPR BTN Bersubsidi Lengkap dengan Caranya
Foto udara perumahan bersubsidi di Griya Panorama Cimanggung, Parakan Muncang, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, Minggu (8/3/2020). ANTARA FOTO - Raisan Al Farisi
Advertisement
Harianjogja.com, SOLO - PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk. (BBTN) menyediakan program kepemilikan rumah bersubsidi. Lalu, bagaimana syarat pengajuan KPR BTN ini?
Pada dasarnya, syarat pengajuan KPR BTN bersubsidi ini tak jauh berbeda dari pengajuan KPR secara umum.
Advertisement
Hanya saja, di sini terdapat syarat di mana gaji atau penghasilan pokok tidak melebihi nominal tertentu. Di samping itu, pemohon sebelumnya juga tidak memiliki rumah.
Sementara itu, karena memang ditujukan bagi masyarakat berpenghasilan rendah, maka suku bunganya pun cenderung rendah. Dikutip dari laman BTN, pemohon dikenakan suku bunga 5 persen tetap sepanjang jangka waktu kredit.
Selain itu, uang muka pun ringan, yakni mulai dari 1 persen, serta bebas premi asuransi dan PPN, dan berjangka waktu hingga 20 tahun.
Syarat mengajukan KPR BTN subsidi
Berikut syarat mengajukan KPR BTN subsidi.
1. WNI berusia 21 tahun atau telah menikah.
2. Usia pemohon tidak melebihi 65 tahun pada saat kredit jatuh tempo. Khusus peserta ASABRI yang mendapatkan rekomendasi dari YKPP, usia pemohon hingga 80 tahun pada saat kredit jatuh tempo.
3. Pemohon maupun pasangan (suami/istri) tidak memiliki rumah dan belum pernah menerima subsidi pemerintah untuk pemilikan rumah, kecuali 2 kali untuk TNI/Polri/PNS yang pindah tugas.
4. Gaji/penghasilan pokok tidak melebihi:
- Rp4 juta untuk Rumah Sejahtera Tapak
- Rp7 juta untuk Rumah Sejahtera Susun
5. Memiliki e-KTP dan terdaftar di Dukcapil.
6. Memiliki NPWP dan SPT Tahunan PPh orang pribadi sesuai perundang-undangan yang berlaku.
7. Pengembang wajib terdaftar di Kementerian PUPR.
8. Spesifikasi rumah sesuai dengan peraturan pemerintah.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- KPK Belum Tahan Yaqut dan Gus Alex, Tunggu Proses Lengkap
- Yaqut Resmi Jadi Tersangka Kasus Kuota Haji, Segini Daftar Kekayaannya
- Bahlil: Tambang untuk Ormas Tetap Jalan Meski Diuji MK
- Ketegangan Baru: Uni Eropa Kritik Klaim Donald Trump atas Greenland
- Pencurian Baut Rel di Blitar Ancam Keselamatan Kereta
Advertisement
Tekan Stunting di Bantul, Edukasi Remaja Jadi Fokus Utama
Advertisement
Destinasi Favorit Terbaru di Sleman, Tebing Breksi Geser HeHa Forest
Advertisement
Berita Populer
- Insentif Guru Swasta Terancam, DPRD DIY Siapkan Skema
- Ekspor Toyota ke Venezuela Tetap Normal di Tengah Gejolak
- Dari Malioboro, Beny Bangun Usaha Kain Perca di Kulonprogo
- Libur Nataru 2025/2026, Wisata Sleman Putar Rp362 Miliar
- Jadwal KRL Solo Jogja, Jumat 9 Januari 2026
- PSG Juara Piala Super Prancis 2025 Usai Kalahkan Marseille
- Jadwal SIM Keliling Polda DIY, Jumat 9 Januari 2026
Advertisement
Advertisement



