Advertisement
Kasus Menwa Maut UNS, Ini Barang Bukti yang Disita Polisi

Advertisement
Harianjogja.com, SOLO—Selama 11 hari penyidikan dugaan penganiayaan dalam Diklat Menwa UNS yang menyebabkan mahasiswa UNS, Gilang Endi Saputra, meninggal dunia, tim penyidik Satreskrim Polresta Solo menyita sejumlah barang bukti.
Kapolresta Solo, Kombes Pol Ade Safri Simanjuntak, di hadapan awak media, Jumat (5/11/2021), mengatakan barang bukti tersebut antara lain satu helm dan baju PDL lengan panjang warna hijau yang dipakai korban.
Advertisement
PROMOTED: Dari Garasi Rumahan, Kini Berhasil Perkenalkan Kopi Khas Indonesia di Kancah Internasional
“Termasuk satu buah kopel rim, satu tas ransel warna hijau, dan satu replika senjata api laras panjang yang terdiri dari bahan kayu dan larasnya dari logam. Dan hasil penghitungan berat dari UPT Metrologi sekira 3,6 kilogram,” ujar dia.
Ada juga satu gulung tali karmantel warna coklat yang digunakan saat kegiatan repling di Jembatan Jurug Sungai Bengawan Solo serta 11 buah helm yang digunakan 11 peserta Diklat Menwa UNS.
“Kami juga telah menyita 11 buah senjata replika peserta, dua buah matras, satu kotak PPPK, satu megaphone, satu thermogun, kemudian beberapa dokumen, dari hasil penggeledahan tim beberapa waktu lalu di Kantor Menwa UNS,” terang dia.
Dari penggeledahan tersebut juga disita dokumen elektronik yang telah dikirimkan ke Laboratorium Forensik Polda Jateng.
Eks Kapolres Karanganyar itu juga menjelaskan penyisik sudah memeriksa 25 saksi, termasuk dokter dari Tim Forensik RS Bhayangkara Polda Jateng. Saksi ahli itu yang melakukan autopsi jenazah korban pada Senin (25/10/2021).
Autopsi dilakukan di RSUD dr Moewardi Jebres, Solo, mulai pukul 10.45 WIB hingga pukul 12.15 WIB. Pemeriksaan terhadap saksi ahli untuk menjelaskan terkait keterangan tertulis hasil autopsi. Sebab mereka yang berwenang menjelaskan hasilnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Solopos
Advertisement
Berita Lainnya
- Jadwal Lengkap Semifinal Thailand Masters 2023, Peluang Ganda Putra Indonesia
- Alhamdulillah! Hampir 100% Masyarakat Indonesia Sudah Punya Antibodi Covid-19
- Terpilih atau Tidak, Astrid akan Tetap Berkontribusi untuk Hipmi dan Solo
- Namanya Diubah, Ini Daftar Menu Makanan Mie Gacoan Terbaru dan Harganya
Advertisement
Berita Pilihan
Advertisement
Menparekraf Minta Fasilitas MICE Diperkuat untuk Datangkan Wisman
Advertisement

Pemugaran Candi Perwara Prambanan Bakal Tambah Daya Tarik Wisatawan
Advertisement
Berita Populer
- Daerah Ini Diwajibkan Beli BBM Pakai MyPertamina per 6 Februari
- Balon Mata-Mata Diduga Milik China Mengudara di Atas AS
- Pemerintah Akan Terbitkan Surat Utang untuk Danai IKN
- Telkom Bangun Sekolah Sementara di Daerah Terdampak Bencana Gempa Cianjur
- Mahfud Ungkap Biang Kerok Indeks Persepsi Korupsi (IPK) Indonesia Melorot
- Sertifikat Halal Mie Gacoan Ternyata Belum Menyeluruh, Apa Maksudnya?
- Panas! PDIP Sentil Parpol Hobi Impor Pangan, NasDem: Jangan Arogan!
Advertisement
Advertisement