Advertisement
Gelombang 21 Kartu Prakerja Terakhir Tahun Ini
Warga mencari informasi tentang pendaftaran program Kartu Prakerja gelombang kedua di Jakarta, Senin (20/4/2020). - ANTARA
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Head Communications PMO Kartu Prakerja Louisa Tuhatu menyampaikan bahwa Kartu Prakerja gelombang 21 akan menjadi gelombang yang terakhir sesuai dengan alokasi anggaran tahun ini. Sebagaimana diketahui, pemerintah menetapkan alokasi anggaran Kartu Prakerja sebesar Rp21,2 triliun.
“Gelombang 21 ini adalah gelombang terakhir sesuai dengan alokasi budget sebesar Rp21,2 triliun,” katanya, Rabu (22/9/2021).
Advertisement
Peserta yang lolos seleksi gelombang 21 adalah sebanyak 754.929 orang. Hasil seleksi pun akan mula diumumkan pada malam ini pukul 20.00 WIB.
Louisa menjelaskan, manajemen pelaksana akan terus memantau kepesertaan yang dicabut dari gelombang 18 hingga 21 yang tidak melakukan pembelian pelatihan pertama.
Dari jumlah kepesertaan yang dicabut ini nantinya akan menjadi gelombang tambahan Kartu Prakerja. Namun, Louisa menyampaikan gelombang tambahan tersebut tidak akan dibuka dalam waktu dekat.
“Kapan gelombang tambahan itu dibuka, akan ditentukan kemudian. Yang pasti tidak dalam waktu dekat karena peserta gelombang 21 masih memiliki 30 hari dari hari ini untuk membeli pelatihan pertama,” jelasnya.
Adapun, pemerintah mencatat sebanyak 5,2 juta orang telah menerima insentif sebesar Rp3,8 juta. Peserta tersebut merupakan peserta dari gelombang 12 hingga 20.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis Indonesia
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Dokter Peringatkan Risiko Penyakit Pekerja Lapangan Saat Banjir
- Sejumlah Negara di Eropa Imbau Warganya Tinggalkan Iran karena Protes
- Syafiq Ridhan Ali, Korban Hilang Gunung Slamet Ditemukan Meninggal
- KLH Siapkan Gugatan Triliunan Perusahaan Pemicu Banjir Sumatera
- Anwar Ibrahim Umumkan Malaysia Ikut Misi Kemanusiaan Gaza
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- YIA Siap Tambah Penerbangan, Rute Bandung Aktif Februari
- Kolaborasi HuaweiJAC Berbuah Manis, Maextro S800 Meledak
- Pendataan Peserta TKA SMP Gunungkidul Dimulai Januari 2026
- STIPRAM Jogja Gelar Seminar Strategi Visual Pariwisata
- Duel Sengit MU vs Man City Akhir Pekan Ini
- 155 Ribu Warga Aceh Masih Mengungsi Akibat Banjir
- Okupansi Turun, PHRI DIY Minta Akomodasi Ilegal Ditertibkan
Advertisement
Advertisement





