Advertisement
Peramal Craig Hamilton Sebut Dunia Akan Pulih hingga Muncul Virus Baru di China Tahun Ini

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Virus corona alias Covid-19 telah menginfeksi 125 juta penduduk di dunia hingga hari ini. Namun diprediksi dunia perlahan pulih karena adanya vaksin virus Corona yang sudah mulai digunakan di banyak negara.
Paranormal asal Inggris Craig Hamilton Parker meramal akan ada 3 kejadian terkait dengan kesehatan dunia pada tahun ini, berikut daftarnya :
Advertisement
1. Hidup akan kembali normal berkat vaksin
Parker percaya vaksinasi massal pada akhirnya akan mengarah pada pengembalian normalitas. Situasinya akan melegakan pada akhir musim panas, khususnya di negaranya, Inggris.
"Di Inggris kita akan mengalahkan virus pada Agustus. Hidup akan kembali normal untuk orang yang divaksinasi. Orang-orang menolak vaksin akan menghadapi pembatasan perjalanan internasional,” ujarnya dilansir dari Express UK, Jumat (26/3/2021).
2. Vaksin Covid akan menyelamatkan jutaan nyawa
Hamilton Parker memprediksi upaya vaksinasi akan menyelamatkan jutaan nyawa, terutama berkat vaksin Oxford. Vaksin ini diyakini memiliki keunggulan pada persaingan berkat harga yang lebih rendah dan relatif kemudahan penyimpanan.
"Vaksin Oxford akan menyelamatkan jutaan orang di seluruh dunia. Ini akan berhasil digunakan di India dan Afrika,” tegasnya.
Dia menegaskan vaksinasi tidak akan pernah benar-benar mengalahkan Covid-19. Namun virus ini akan bermutasi menjadi bentuk yang kurang berbahaya yang tidak memerlukan vaksin.
3. Virus baru akan muncul di China
Setelah kekacauan disebabkan oleh pandemi Covid-19, Parker memprediksi ancaman baru akan muncul di China tahun ini. Virus baru ini tidak akan terkait dengan SARS-COV-2 dan dunia akan memiliki pegangan yang lebih baik dalam menghadapinya.
"Virus baru dan berbeda, yang tidak terkait dengan Covid-19 akan muncul di China. Virus akan dihentikan, tetapi dunia akan marah. Kebenaran tentang asal virus tidak akan diketahui sampai 2048,” ramal Parker.
Namun, dia juga memprediksi dunia pasca-Covid akan menjadi yang jauh lebih baik. "Setelah virus, lebih banyak orang akan beralih ke cara berpikir spiritual,” imbuhnya.
Banyak yang akan mempertanyakan keegoisan dan mengatasi masalah limbah serta keserakahan yang mengancam masa depan dunia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Penerima Bansos Terlibat Judol, Wakil Ketua MPR: Layak Diganti
- Top Ten News Harianjogja.com, Sabtu 12 Juli 2025: Dari Tom Lembong Sampai Harganas
- Pangkas Birokrasi Federal, Donald Trump Pecat 1.300 Pegawai Departemen Luar Negeri
- Jumlah Penduduk Indonesia Capai 286,69 Juta Jiwa per Juni 2025, Terbanyak Laki-Laki
- Kasus Chromebook, Kejaksaan Agung Menggeledah Kantor GoTo dan Menyita Ratusan Dokumen
Advertisement

Jalan Trisik Penghubung Jembatan Pandansimo di Kulonprogo Rusak Berat Akibat Truk Tambang
Advertisement
Tren Baru Libur Sekolah ke Jogja Mengarah ke Quality Tourism
Advertisement
Berita Populer
- BGN Minta Anggaran Makan Bergizi Gratis Ditambah Jadi Rp335 Triliun
- Polda Metro Jaya Targetkan Penyelidikan Kasus Kematian Diplomat Staf Kemenlu Rampung dalam Sepekan
- Hasil Penulisan Ulang Sejarah Bakal Diuji Publik 20 Juli 2025
- Tersangka Korupsi Minyak Mentah Riza Chalid Diduga Sudah Berada di Singapura, Kejagung Masukkan ke Daftar Cekal
- Kasus Chromebook, Kejaksaan Agung Menggeledah Kantor GoTo dan Menyita Ratusan Dokumen
- Jumlah Penduduk Indonesia Capai 286,69 Juta Jiwa per Juni 2025, Terbanyak Laki-Laki
- Jaksa Sebut Tom Lembong Tak Terima Uang, Tapi Kebijakannya Untungkan 10 Pihak
Advertisement
Advertisement