Advertisement
Haji 2021 Masih Belum Pasti, Kemenag Tetap Lanjutkan Persiapan

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Kementerian Agama terus melakukan persiapan terkait ibadah haji, sambil masih menunggu kabar resmi pemerintah Arab Saudi terkait pelaksanaan ibadah haji 2021.
Menteri Agama Menag Yaqut Cholil Qoumas mengatakan persiapan penyelenggaraan ibadah haji terus dilakukan. Penyiapan dokumen jemaah tetap dilakukan bertahap termasuk pembahasan biaya penyelenggaraan ibadah haji (BPIH) mulai dilakukan dengan Komisi VIII DPR.
Advertisement
Selain itu, tim manajemen krisis bentukan Menag juga terus mempersiapkan beragam skenario pelaksanaan haji. Di sisi lain, komunikasi dengan Konsul Haji KJRI di Jeddah tetap dilakukan.
Baca juga: Pembebasan Lahan Proyek Tol Semarang - Demak Bermasalah
"Kepastian tunggu info resmi dari Saudi. Sampai hari ini, belum ada info resmi dari Saudi terkait kepastian penyelenggaraan ibadah haji 1442 H/2021 M," katanya, Selasa (9/3/2021).
Sementara itu, Menag juga menanggapi adanya syarat yang dikeluarkan Kementerian Kesehatan Saudi bahwa jemaah haji wajib vaksin. Dia mengaku belum mengetahui apakah syarat itu bersifat internal atau berlaku untuk negara lain.
Kata dia, berita tersebut tidak bisa dijadikan dasar karena belum menerima surat pemberitahuan resmi dari pemerintahan Raja Salman.
"Dalam berita kan tidak ada penegasan syarat vaksin itu apakah untuk persiapan internal Saudi, ataukah juga merupakan pesan buat negara pengirim jemaah lainnya. Tidak ada keterangan tentang itu," ujarnya.
Baca juga: Kemendikbud Pastikan Agama dan Pancasila Tetap Ada di Peta Jalan Pendidikan 2020-2035
Senada, Konsul Haji KJRI Jeddah Endang Jumali menuturkan bahwa pernyataan Menteri Kesehatan Saudi bukan kepada jemaah haji tapi terkait petugas medis internal Kemenkes Saudi yang akan berpartisipasi pada musim haji tahun 2021.
"Saya sudah koordinasi dengan pihak Kemenkes Saudi dan Jubir Kemenhaj bahwa untuk petugas haji dari luar Saudi dan jemaah haji luar Saudi belum ada pernyataan terkait vaksin ataupun yang lainnya," terangnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Israel Kembali Bangun Permukiman Ilegal di Tepi Barat, Sebanayk 2.339 Unit
- Polisi Tangkap Sejumlah Orang Mengaku Wartawan yang Memeras Warga
- Kemenag Imbau Masyarakat Cek Arah Kiblat Secara Mandiri pada 15-16 Juli 2025
- Selama 2024 LPSK Menerima 10.217 Pemohon Saksi dan Korban Pidana
- Hasil Pemeriksaan Kecelakaan Pesawat Udara Air India, Kedua Mesin Mati di Udara Setelah Lepas Landas
Advertisement

26 Pembuang Sampah Liar di Bantul yang Terekam CCTV Belum Ditindak, Ini Alasannya
Advertisement
Tren Baru Libur Sekolah ke Jogja Mengarah ke Quality Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Satgas Pangan Polri Tindaklanjuti Laporan Dugaan 212 Produsen Beras Nakal, Empat Orang Diperiksa
- Pentagon Akui Rudal Iran Menghantam Pangkalan Udara Al Udeid milik AS di Qatar
- Wacana Pemberangkatan Jemaah Haji Menggunakan Kapal Laut Ditolak BP Haji
- Penerima Bansos Bermain Judol, Cak Imin Tegaskan Akan Ada Sanksi Tegas
- Kecelakaan KMP Tunu Pratama, Nelayan Temukan Satu Jenazah Diduga Penumpang
- Selama 2024 LPSK Menerima 10.217 Pemohon Saksi dan Korban Pidana
- Tim SAR Temukan Bangkai Kapal Tunu dalam Posisi Terbalik di Dasar Laut Selat Bali
Advertisement
Advertisement