Advertisement
Ditunggu Banyak Orang, Menkes Terawan Muncul di Peringatan Hari Rabies

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto kembali menjadi perbincangan setelah viral video Mata Najwa. Dalam video tersebut, Najwa Shihab mewawancarai bangku kosong selayaknya seperti sedang mewawancarai Menkes Terawan.
Video yang diunggah Najwa Shihab itu pun mengundang berbagai reaksi dari warganet. Banyak yang bertanya mengapa Menkes Terawan jarang muncul ke publik untuk menjelaskan atau memberi gambaran terkait penanganan Covid-19.
Advertisement
PROMOTED: Dari Garasi Rumahan, Kini Berhasil Perkenalkan Kopi Khas Indonesia di Kancah Internasional
Selama pandemi Covid-19 ini, Menkes Terawan jarang sekali memberikan pernyataan di hadapan publik. Sontak saja, publik mempertanyakan ke mana Menteri Terawan?
Menkes Terawan muncul ke hadapan publik kemarin, Senin (28/9/2020) dalam acara puncak peringatan hari Rabies sedunia yang diperingati setiap tanggal 28 September.
Menkes Terawan hadir secara virtual dari gedung Kementerian Kesehatan, Jakarta untuk memberikan sambutan dan arahan. Namun, kehadiran Terawan pada acara tersebut pun tak lama.
Dalam acara tersebut, Menkes berbicara mengenai upaya untuk penanggulangan rabies. Tidak hanya itu saja, dia juga menyinggung soal pandemi Covid-19.
"Dalam situasi yang penuh tantangan ini hendaknya pelayanan publik termasuk upaya penanggulangan rabies harus berjalan lancar," ujar Terawan, Senin (28/9/2020).
Sementara itu, Najwa Shihab melalui akun sosial media mengunggah video #MataNajwaMenantiTerawan. Dalam video tersebut Najwa melakukan wawancara dengan bangku kosong seperti sedang mewawancarai Menkes Terawan.
Hal itu dilakukan Najwa karena dia sudah berulang kali mengundang Terawan untuk hadir di acaranya, namun salah satu menteri Presiden Jokowi itu tak kunjung datang. Hingga akhirnya dia tetap mewawancarai Terawan pada sebuah bangku kosong di hadapannya.
Meski demikian, Najwa tetap mengajukan beberapa pertanyaan penting, termasuk menuliskan sejumlah pertanyaan publik pada Menteri Kesehatan Terawan selama pandemi Covid-19 ini.
Layaknya mewawancarai narasumber, Najwa mengajukan pertanyaan awal. "Mengapa menghilang pak, Anda minim sekali muncul di hadapan publik menjelaskan soal pandemi ini. Rasanya satu-satunya menteri kesehatan di dunia yang paling low profile selama wabah ini hanyalah menteri Kesehatan Indonesia. Apakah kehadiran Anda di publik tidak terlalu penting," tanya Najwa pada bangku kosong di hadapannya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis Indonesia
Advertisement
Berita Lainnya
- Polisi Ringkus Mahasiswa Tersangka Penipu Berkedok Surel Undangan Pernikahan
- Cek! Jadwal Pemadaman Listrik di Ngawi & Magetan pada Kamis 2 Februari 2023
- 7 Hari Mengapung di Laut dengan Fiber, Nelayan Diselamatkan Kapal Tangker
- Kalah Saing, Usaha Penggilingan Gabah Skala Kecil di Klaten Kian Tergilas
Advertisement
Berita Pilihan
- Digaji Rp172 Juta, Apa Tugas Kepala Otorita IKN dan Wakilnya?
- Sempat Tertunda karena Pandemi, Pembangunan Masjid Agung Jateng di Magelang Akhirnya Dimulai
- Purnawirawan Penabrak Mahasiswa UI Ingin Nyaleg
- Jokowi dan Anies Baswedan Diduga Saling Sindir di Instagram
- Indonesia Tak Kena Resesi Seks! Angka Kelahiran Tembus 2,18 Persen
Advertisement

Fokus Pengembangan Gunungkidul Beralih dari Selatan ke Utara
Advertisement

Seru! Ini Detail Paket Wisata Pre-Tour & Post Tour yang Ditawarkan untuk Delegasi ATF 2023
Advertisement
Berita Populer
- Awas! Ada Link Palsu Pendaftaran Kartu Prakerja
- Pembangunan Rusun di 2023 Ditarget 5.379 Unit, Termasuk untuk Pekerja IKN
- Pertimbangan Jokowi Lakukan Reshuffle Kabinet & Ketidakhadiran 2 Menteri Nasdem di Ratas
- Enam Kejadian Gempa Guncang Indonesia Rabu Dini Hari
- Sri Mulyani Masuk Bursa Calon Gubernur Bank Indonesia, Berapa Jumlah Kekayaannya?
- 49 Siswa Madrasah Tewas Dalam Kecelakaan Kapal Terbalik di Pakistan
- Keluarga Mahasiswa UI Korban Kecelakaan Laporkan Polres Jaksel ke Ombudsman
Advertisement
Advertisement