Advertisement
Rekor Lagi! Kasus Positif Covid-19 Harian di Indonesia Bertambah 4.465
Ilustrasi. - Freepik
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Kasus baru positif Covid-19 di Indonesia kembali mencatat rekor tertinggi. Pada Rabu (23/9/2020) ini, kasus positif Covid-19 bertambah 4.465 kasus.
Berdasarkan data yang dirilis pada situs resmi Kementerian Kesehatan, total kasus positif mencapai 257.388 kasus. Adapun, kasus sembuh pada hari ini bertambah 3.660 orang sehingga totalnya menjadi 187.958 orang, sedangkan kasus meninggal hampir menembus 10.000 kasus yaitu 9.977 kasus atau bertambah 140 orang jika dibandingkan hari sebelumnya.
Advertisement
Kemenkes mencatat ada 109.541 orang berstatus suspek dan spesimen harian yang diperiksa 38.181 spesimen.
Sebelumnya, pada Selasa (22/9/2020) jumlah kasus positif Covid-19 bertambah 4.071 orang sehingga totalnya menjadi 252.923 kasus.
Pada hari itu, jumlah pasien yang sembuh bertambah 3.501 orang, sehingga totalnya menjadi 184.298 orang. Di sisi lain, jumlah pasien Covid-19 yang meninggal bertambah 160 orang, sehingga totalnya menjadi 9.837 orang.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis Indonesia
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Jadwal KRL Solo-Jogja Minggu 1 Februari 2026, Tarif Rp8.000
Advertisement
Wisata ke Meksiko Dilarang Bawa Vape, Turis Terancam Penjara 8 Tahun
Advertisement
Berita Populer
- Polisi Dalami Dugaan Pemalsuan Jenazah di TPU Tegal Alur
- Sleman Bangun Fasilitas Panjat Tebing Standar Internasional di Ngaglik
- Kawasan Industri Sentolo Dilirik Perusahaan Farmasi dan Kosmetik
- Kolaborasi Berbasis Kinerja Dorong Akselerasi Bisnis Ritel Farmasi
- Perkuat Kuliah Praktik, UMY Bangun Lab Teknik Terpadu Rp10 Miliar
- Jadwal KA Prameks Jogja-Kutoarjo dan Sebaliknya Sabtu 31 Januari 2026
- Layanan SIM Keliling Alun-Alun Kidul Jogja Sabtu 30 Januari 2026 Libur
Advertisement
Advertisement



