Advertisement
Deretan Seleb Dunia yang Meninggal karena Covid-19

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Tidak pandang bulu, Virus Corona penyebab Covid-19 menyerang siapa saja, tidak terkecuali tokoh publik seperti selebritas.
Baru saja, virus ini menjadi penyebab meninggalnya penyanyi kawakan Yopie Latul pada Rabu, (9/9/2020).
Advertisement
Penyanyi Indonesia asal Ambon, Maluku ini mempopulerkan lagu etnik bergenre Poco-Poco pada 1995.
Selain Yopie, sejumlah selebritas dan musisi luar negeri pun dikabarkan meninggal akibat Covid-19.
Nick Cordero, aktor teater asal Kanada meninggal pada 5 Juli 2020 setelah dirawat tiga bulan lebih akibat komplikasi akibat virus corona. Kabar duka ini disampaikan oleh sang istri, Amanda Kloots melalui akun Instagram pribadinya.
Kemudian, Chris Trousdale, personel boyband Dream Street meninggal pada 2 Juni 2020.
Dikutip dari unggahan di akun Instagram @Christrousdaleofficial pada 4 Juni 2020, pihak keluarga merahasiakan penyakit yang diderita Trousdale.
"Dengan berat hati kami mengonfirmasi meninggalnya Chris Trousdale pada 2 Juni 2020 , karena penyakit yang dirahasiakan," bunyi pernyataan resmi tersebut.
Namun, banyak kabar beredar, Trousdale meninggal akibat komplikasi Covid-19.
Dikutip dari economicstimes.com pada 6 April 2020, bintang film Jaws, Lee Fierro meninggal pada Awal April 2020 di usia 91 tahun akibat Covid-19.
Dari sumber yang sama, komedian senior Jepang dikabarkan meninggal setelah beberapa hari dirawat di rumah sakit karena Virus Corona.
Ken yang wafat di usia 70 tahun dinyatakan positif terinfeksi Virus Corona pada 23 Maret.
Selanjutnya, musisi Afro-jazz legendaris Manu Dibango juga dikabarkan meninggal meninggal akibat komplikasi Virus Corona, dan menjadi salah satu musisi yang gugur akibat pandemi ini.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Ulang Tahun ke-90, Dalai Lama Ingin Hidup hingga 130 Tahun
- Kementerian HAM Menjadi Penjamin Pelaku Persekusi Retret, DPR Bertanya Alasannya
- Kementerian Sosial Pastikan Pembangunan 100 Sekolah Rakyat Dimulai September 2025
- KPK akan Pelajari Dokumen Terkait Kunjungan Istri Menteri UMKM ke Eropa
- Donald Trump Ingin Gelar UFC di Gedung Putih
Advertisement

Pemkot Jogja Siapkan Pembatasan Bus Besar dan Uji Coba Malioboro Bebas Kendaraan Bermotor Tahun Ini
Advertisement

Jalur Hiking Merapi di Argobelah Klaten Kian Beragam dengan Panorama Menarik
Advertisement
Berita Populer
- Nurmala Kartini Sjahrir, Adik Luhut yang Diunggulkan jadi Dubes Indonesia di Jepang, Berikut Profilnya
- Sekolah Rakyat Dibangun Mulai September 2025, Dilengkapi Dapur dan Asrama
- 29 Penumpang Belum Ditemukan, Manajemen KMP Tunu Pratama Jaya Minta Maaf
- DPR RI Bentuk Tim Supervisi Penulisan Ulang Sejarah
- Kemensos: Anak Jalanan Jadi Target Utama Ikuti Sekolah Rakyat
- Banjir di DKI Jakarta Rendam 51 RT
- Kementerian PKP Siapkan Rp43,6 Trilun untuk Merenovasi 2 Juta Rumah Tak Layak Huni
Advertisement
Advertisement