Advertisement
Penelitian Terbaru: Obat untuk Kucing Bisa Sembuhkan Covid-19
Ilustrasi. - REUTERS/Ivan Alvarado
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA--Berbagai penelitian untuk mengembangkan obat Covid-19 terus dilakukan.
Para ilmuwan telah mengembangkan pengobatan yang tepat untuk melawan virus corona Covid-19. Tapi, belum ada obat atau vaksin yang disetujui untuk membantu pasien virus corona.
Advertisement
Kini, para ilmuwan dari University of Alberta mengklaim bahwa obat yang dirancang untuk kucing bisa melindungi manusia dari virus corona Covid-19.
Obat yang disebut GC376 untuk mengobati kucing itu bisa melindungi mereka dari penyakit peritonitis infeksius kucing.
Tapi dilansir dari The Sun, penelitian awal menunjukkan bahwa obat itu juga bisa melindungi kucing dari virus corona Covid-19. Hal itu menunjukkan bahwa obat itu bisa bermanfaat bagi manusia.
Dalam studi yang diterbitkan di Nature Communications, para peneliti yang dipimpin oleh Wayne Vuong mengatakan obat kucing itu adalah kandidat obat yang kuat untuk mengobati virus corona Covid-19 pada manusia maupun hewan.
"Penelitian ini fokus dalam uji coba pada manusia untuk pengobatan Covid-19," jelas Wayne Vuong dikutip dari Mirror UK.
Peritonitis infeksius kucing disebabkan oleh virus corona jenis lain yang disebut feline enteric coronavirus (FCoV). Dalam studi itu, para peneliti menemukan bahwa GC376 bekerja dengan memblokir enzim yang diproduksi oleh FCoV untuk mencegah virus berkembang biak.
Beruntungnya, uji coba itu mengungkapkan bahwa GC376 juga bisa mencegah virus corona Covid-19 mereplikasi. Lebihnya lagi, obat itu nampak tidak memiliki efek samping toksik yang menunjukkan bahwa obat itu aman bagi manusia.
"Jelas, obat-obatan ini perlu dikembangkan dengan cepat ke dalam uji coba pada manusia untuk virus corona Covid-19," jelas peneliti.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Suara.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- MUI Usulkan Pilkada Lewat DPRD, Dinilai Lebih Maslahat
- Prabowo Tunjuk Tito Pimpin Satgas Rehabilitasi Bencana Sumatera
- Anggaran JKN PBI Bantul 2026 Naik Jadi Rp60 Miliar
- PSS Kalah dari Kendal, Ansyari Kritik Kepemimpinan Wasit
- Relokasi Pedagang Pantai Sepanjang Tanpa Perpanjangan Waktu
- Jadwal KRL Solo Jogja, Rabu 7 Januari 2026
- Money Follow Program Jadi Kunci APBD 2026 Kota Jogja
Advertisement
Advertisement





