Advertisement
BIN Gelar Tes Swab di Daerah Episentrum Covid-19
Foto ilustrasi. - ANTARA FOTO/Ahmad Subaidi
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA--Badan Intelijen Negara (BIN) proaktif membantu pemerintah mempercepat penanganan wabah virus corona (Covid-19) dengan menggelar tes cairan tenggorokan (swab) terhadap warga di kawasan episentrum.
"Tim kita berputar di wilayah Jakarta dan juga wilayah penyangga khususnya seperti Depok, Bogor dan Banten," kata Staf Khusus KaBIN, Mayor Jenderal TNI (Purn) Neno Hamriono melalui keterangan tertulis di Jakarta, Sabtu.
Advertisement
Neno menyatakan keterlibatan BIN membantu pemerintah menangani wabah COVID-19 sesuai instruksi Kepala BIN Jenderal Polisi (Purn) Budi Gunawan.
Neno mengatakan BIN bersama Pemerintah Kota Depok Jawa Barat dan tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Depok memeriksa 300 orang di Giant Tole Iskandar, Kelurahan Sukmajaya, Kecamatan Cilodong, Jumat (22/5).
BACA JUGA
Neno menuturkan BIN akan membantu pemerintah daerah untuk mendalami dan menelusuri potensi klaster baru di zona merah dengan tingkat penyebaran Covid-19 tinggi. Saat tes itu, BIN menyediakan 500 "Rapid Test Kit" dan mengerahkan dua unit mobil laboratorium untuk tes swab yang mampu mengetahui hasilnya selama lima jam.
Hasilnya menunjukkan 25 orang dari 300 warga yang menjalani pemeriksaan dinyatakan reaktif terhadap Covid-19 sehingga dilanjutkan tes swab.
"Ini kesempatan yang baik sekali bagi kita karena masyarakat yang terindikasi reaktif, tidak perlu menunggu lama. Hanya lima jam untuk proses PCR (polymerase chain reaction)," ujar Neno.
Sementara itu, Walikota Depok Muhammad Idris mengapresiasi tes cepat massal yang dilakukan BIN karena membantu Pemkot Depok menyisir dan mengidentifikasi penyebaran COVID-19 di wilayah penyangga Jakarta itu.
"Nanti dengan tes cepat ini, kemungkinan besar terjadi peningkatan pasien positif. Tetapi penambahannya melandai, di samping yang positif meningkat dan yang sembuh juga meningkat. Ini mudah-mudahan bisa menyelesaikan masalah ini," tutur Idris.
Anggota Komisi I DPR RI Muhammad Farhan menambahkan BIN perlu melaksanakan tes cepat massal guna mengumpulkan data terkait kesehatan masyarakat Indonesia.
Sebelumnya, BIN telah menggelar beberapa tes cepat massal di Rusun Tambora Jakarta Barat, Kelurahan Pondok Betung Tangerang Selatan Banten, Kawasan Surya Kencana Bogor Jawa Barat, dan depan Terminal MRT Blok M Jakarta Selatan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Impor Pakaian Bekas Ilegal Diduga Berasal dari Tiga Negara Ini
- Kereta Khusus Petani Pedagang Rute Merak-Rangkasbitung Siap Beroperasi
- Jaksa Umumkan Tersangka Baru dalam Kasus Perampokan Museum Louvre
- WHO Sebut Cacar Monyet Terdeteksi di 5 Negara di Luar Afrika
- Mulai 3 November, Tiket Pendakian Gunung Rinjani Resmi Naik
Advertisement
Advertisement
Wisata DEB Balkondes Karangrejo Borobudur Ditawarkan ke Eropa
Advertisement
Berita Populer
- Sebelum Meninggal, Paku Buwono XIII Tunjuk Penerus Raja Keraton Solo
- Angkut 50 Penumpang, Bus Eka Persada Terbakar di Tol Boyolali
- Kali Cikarang Meluap, Ribuan Warga Kabupaten Bekasi Terdampak Banjir
- Hasil Cremonese Vs Juventus, Debut Manis Luciano Spalletti
- Ikuti Tradisi, Jenazah Paku Buwono XIII Dimakamkan di Imogiri Bantul
- Hasil dan Klasemen Liga Inggris, Arsenal Kokoh di Puncak
- Waspadai Potensi Hujan Petir hingga Banjir Rob pada Minggu Ini
Advertisement
Advertisement




