Advertisement
Candi Prambanan, Borobudur, dan Ratu Boko Aman Dikunjungi Wisatawan
Ilustrasi Candi Borobudur. - Ist/Borobudur Park
Advertisement
Harianjogja.com, BOROBUDUR - Seluruh objek wisata candi di bawah PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan, dan Ratu Boko dinyatakan aman untuk dikunjungi di tengah masuknya kasus Corona di Indonesia.
"Kami tegaskan bahwa wisata candi, baik Candi Borobudur, Prambanan, maupun Ratu Boko saat ini dalam kondisi aman untuk dikunjungi wisatawan," kata Sekretaris Perusahaan PT Taman Wisata Candi (TWC) Borobudur, Prambanan, dan Ratu Boko Emilia Eny Utari di Pendopo Candi Sewu Prambanan, Sabtu (7/3/2020).
Advertisement
Menurut dia, selain objek wisata candi, destinasi objek lain di bawah pengelolaan PT TWC juga dijamin aman dari penyebaran COVID-19. "Seperti Sendratari Ramayana, Hotel Manohara, Boko Resto dan destinasi lain yang ada di komplek wisata candi semuanya aman untuk dikunjungi," katanya.
Ia mengatakan, sebagai langkah antisipasi pihaknya juga melakukan berbagai persiapan seperti pengecekan suhu badan terhadap pengunjung di objek wisata candi.
"Kami juga menyediakan antiseptik atau 'hand sanitizer' di beberapa titik area candi yang dapat digunakan para pengunjung candi," katanya.
Emilia mengatakan, pihaknya juga menyediakan tenaga medis di area candi agar dapat memberikan pertolongan dengan cepat jika ditemukan ada wisatawan yang terindikasi atau mengalami gejala seperti terinfeksi COVID-19.
"Tenaga medis ini akan memberikan penanganan awal, dan bila memang ada indikasi maka langsung akan dibawa ke rumah sakit terdekat," katanya.
Ia mengatakan, adanya isu COVID-19 ini memang mengakibatkan penurunan jumlah wisatawan yang berkunjung ke destinasi wisata candi.
"Penurunan jumlah kunjungan wisatawan cukup signifikan, dari Februari hingga Maret ini antara 30 hingga 40 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu," katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- BPS: 6,3 Juta Orang Bekerja di Sektor Transportasi dan Pergudangan
- Serangan Beruang Meningkat, Jepang Izinkan Polisi untuk Menembak
- PBB Khawatirkan Keselamatan Warga Sipil Akibat Perang di Sudan
- Dari Laporan Publik hingga OTT: Kronologi Penangkapan Abdul Wahid
- Media Asing Ungkap Kamboja Tangkap 106 WNI Terkait Jaringan Penipuan
Advertisement
Hadapi Bencana Hidrometeorologi, Gunungkidul Siapkan Dana Ratusan Juta
Advertisement
Wisata DEB Balkondes Karangrejo Borobudur Ditawarkan ke Eropa
Advertisement
Berita Populer
- Borneo FC Vs Dewa United, Pesut Etam Kembali ke Puncak Klasemen
- Ratusan Warga Terisolasi Akibat Banjir Lahar Gunung Semeru
- Cristiano Ronaldo Beri Sinyal Pensiun dari Sepak Bola
- Musisi Muda Jogja, Audira Putri Hadir dengan Balada Rasa
- Penanaman Perdana Kelapa Genjah Digelar di Selopamioro Bantul
- Defisit, Pemkab Gunungkidul Pangkas Anggaran Rp10 Miliar di 2026
- Ini Alasan Ariel NOAH Menerima Peran Karakter Dilan di Film Terbaru
Advertisement
Advertisement



