Advertisement
Jokowi: Enggak Ada Dinasti Politik

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo menyatakan tidak turut campur atas keinginan menantunya, Bobby Nasution, maju sebagai calon Wali Kota Medan, juga tidak mengintervensi niat anak sulungnya Gibran Rakabuming Raka menjadi calon Wali Kota Solo pada 2020.
Presiden Jokowi menyebutkan keinginan kedua keluarganya tersebut merupakan hak warga negara sehingga dia pun tidak ingin ambil pusing mengenai hal tersebut. Lebih lanjut, rakyat juga memiliki hak untuk memilih atau tidak memilih yang bersangkutan untuk menjadi kepala daerah.
Advertisement
“Cari partai aja masih kesulitan [Bobby Nasution]. Kan tahu semuanya kan. Cari partainya masih kesulitan dan saya gak mau ikut-ikutan. Gak dapat, ya enggak maju,” kata Jokowi di Istana Merdeka, Jumat (17/1/2020).
Jokowi pun secara tegas mengatakan bahwa masuknya kedua keluarganya dalam bursa pemilihan kepala daerah bukan merupakan sebuah upaya untuk membangun dinasti politik. Pemilihan kepala daerah (pilkada) diakuinya merupakan sebuah kompetisi memilih sosok-sosok yang berkualitas untuk membangun daerah lebih baik.
“Sekali lagi enggak ada namanya [dinasti politik]. Ini kan namanya pilihan rakyat ya, kalau enggak dikehendaki rakyat ya enggak jadi. Cari partai aja masih kesulitan yang pertama. Yang kedua. rakyat pinter-pinter, cerdas. Dari pengalaman pilpres, pilkada, memberikan pelajaran politik yang bagus bagi rakyat,” tambah Jokowi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis Indonesia
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Kasus Jemaah Haji Ilegal, Polri dan Imigrasi Didesak Segera Menindak Pelaku
- Lebih dari 84 Ribu Warga Afghanistan di Pakistan Dipulangkan
- Dugaan Pelecehan Seksual oleh Dokter di Malang, Polisi Cari Alat Bukti
- Gitaris Seringai Ricky Siahaan Meninggal Dunia saat Konser Tur di Jepang
- 12 Orang Terjaring OTT Politik Uang di PSU Kabupaten Serang, Bawaslu: Kami Dalami
Advertisement

Jadwal KA Bandara YIA Berangkat dari Stasiun Tugu Jogja Hari Ini 21 April 2025
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Putin Umumkan Gencatan Senjata di Ukraina Demi Paskah
- KAI Operasionalkan Kereta Bersubsidi Selama Libur Paskah, Berikut Daftarnya
- Pesan Menag ke Jemaah Calon Haji, Jangan Lupa Doakan Palestina
- Ketua MPR Sambut Positif Usulan 3 April Diperingati Hari NKRI
- Gitaris Seringai Ricky Siahaan Meninggal Dunia saat Konser Tur di Jepang
- Pagi Ini Ada Demo Bela Palestina di Depan Kedubes Amerika Serikat
- AS Soroti Peredaran Barang Bajakan di Indonesia, Begini Respons Mendag Budi Santoso
Advertisement