Advertisement
Diduga Terlibat Kasus Rasis Mahasiswa Papua, Satu Persatu Anggota Ormas Dicekal Polisi

Advertisement
Harianjogja.com, SURABAYA- Satu persatu anggota ormas yang diduga terlibat kasus ungkapan rasis di asrama mahasiswa Papua, di Surabaya, Jawa Timur dicekal polisi.
Penyidik Subdit V Cyber Crime Ditreskrimsus Polda Jawa Timur (Jatim) terus mengembangkan kasus dugaan penyampaian berita bohong alias hoaks dengan tersangka Tri Susanti (52) warga Mulyorejo, Surabaya terkait aksi demonstrasi di Asrama Mahasiswa Papua.
Advertisement
Dalam kasus ini, penyidik sudah mencekal enam orang yang berasal dari berbagai ormas untuk tidak bepergian ke luar negeri. Pencekalan sendiri dilakukan untuk memudahkan proses penyidikan yang dilakukan penyidik.
"Ada enam orang yang kami cekal di Imigrasi. Ini untuk mempermudah proses penyidikan," ujar Kapolda Jatim Irjen Pol Luki Hermawan pada wartawan, Kamis (29/8/2019).
Menurut Luki, keenam orang tersebut berasal dari berbagai ormas. Namun, pihaknya tidak bisa menyebutkan nama enam orang tersebut maupun ormasnya, karena dikhawatirkan takut mengganggu proses penyidikan.
"Mudah-mudahan menentukan tersangka lain (tidak hanya Tri Susanti). Kami juga akan panggil saksi dari mahasiswa Papua agar lengkap, karena sebelumnya sudah ada saksi dari masyarakat dan ahli yang telah dimintai keterangan," ujar Luki.
Sedangkan untuk tersangka Tri Susanti masih belum dilakukan penahanan oleh polisi. Polisi akan memanggil Tri Susanti ke Polda Jatim besok untuk dimintai keterangan sebagai tersangka. Sebelumnya penyidik sudah memeriksa Tri Susanti dengan status sebagai saksi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Suara.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Haji 2025, Arab Saudi Ingatkan Masyarakat Indonesia Tidak Menggunakan Visa Selain Visa Haji
- Korban Tewas dan Terluka Akibat Ledakan di Iran Bertambah
- India-Pakistan Memanas, Aksi Saling Tembak Terus Terjadi
- Ancaman Ledakan Bom di Mapolres Pacitan, Densus Disiagakan
- Dugaan Kecurangan UTBK-SNBT 2025, Begini Kata Panitia SNPMB
Advertisement

Kelurahan Bumijo Jogja Mampu Kelola Sampah 250 Kilogram Sehari Secara Mandiri
Advertisement

Asyiknya Interaksi Langsung dengan Hewan di Kampung Satwa Kedung Banteng
Advertisement
Berita Populer
- Viral Youtube Pribadi Wapres Gibran, Begini Penjelasan Wamensesneg Juri Ardiantoro
- Korban Tewas Ledakan di Pelabuhan Shahid Rajaee Iran Bertambah Jadi 25 Orang
- Bulog Klaim Telah Menyerap 1,5 Juta Ton Setara Beras dari Petani Lokal
- Dedi Mulyadi Hentikan Dana Hibah Yayasan Pendidikan, Diduga Banyak Diselewengkan
- Brando Susanto Meninggal Dunia di Halal Bihalal PDIP, Terjatuh Saat Memberikan Sambutan
- Kemlu RI Pastikan Tidak Ada WNI Jadi Korban Ledakan di Iran
- Bakamla Gagalkan Penyelundupan Beras dan Gula Pasir Asal Malaysia
Advertisement
Advertisement