Advertisement
Mantan Menteri Keuangan India Ditangkap karena Dugaan Korupsi dan Pencucian Uang
Palaniappan Chidambaram - Istimewa
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Mantan menteri keuangan Palaniappan Chidambaram ditangkap tim penyidik polisi India atas dugaan keterlibatan dalam korupsi dan pencucian uang.
Belasan petugas dari Biro Investigasi Pusat (CBI) terpaksa memanjat dinding rumah Chidambaram di Ibu Kota India, New Delhi. Dia kemudian membawanya pergi dengan mobil tadi malam, menurut laporan Press Trust of India.
Advertisement
Pendukungnya berusaha mencegah penangkapan dengan melompat ke mobil, menurut video yang diposting di Twitter oleh kantor berita ANI.
Abhishek Dayal, juru bicara CBI, mengkonfirmasi penangkapan itu seperti dikutip Aljazeera.com, Kamis (22/8/2019).
BACA JUGA
Sebelumnya, CBI telah memperingatkan bandara untuk mencegah Chidambaram yang berusia 73 tahun meninggalkan negara itu.
CBI menuduh Chidambaram, menteri keuangan dari 2004-2008 dan kembali diangkat pada periode 2012-2014 menyalahgunakan posisi resminya dan terlibat dalam pencucian uang terkait investasi langsung asing senilai puluhan juta dolar.
Sedangkan putranya, Karti Chidambaram, disebut sebagai terdakwa dalam kasus pencucian uang senilai tiga miliar rupee (US$43 juta).
Chidambaram, anggota oposisi Partai Kongres, membantah melakukan kesalahan dan menuduh pemerintah Perdana Menteri Narendra Modi melakukan pembalasan politik terhadapnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Bupati Banyuwangi Dukung Rencana Baru Proyek Kereta Cepat Whoosh
- Hanyut di Sungai Jolinggo Kendal, Tiga Mahasiswa KKN UIN Semarang MD
- Prabowo Minta Pintu Pelintasan Diperbarui Cegah Kecelakaan Kereta Api
- Uang Judi Online di Indonesia Kalahkan Nilai Korupsi
- Jonan Bantah Diberi Tawaran Menteri Seusai Temui Prabowo
Advertisement
Kulonprogo Usulkan Integrasi Stasiun Wates dan Reaktivasi 2 Stasiun
Advertisement
Wisata DEB Balkondes Karangrejo Borobudur Ditawarkan ke Eropa
Advertisement
Berita Populer
- Pemakaman PB XIII: Abdi Dalem Gelar Ritual Bedah Bumi di Pajimatan
- Jadwal Bus Sinar Jaya Malioboro ke Parangtritis Selasa 4 November 2025
- Jadwal DAMRI Selasa 4 November 2025, Bandara YIA ke Jogja
- Pesawat Airbus A400M Kedua Akan Tiba di Indonesia Februari 2026
- Tol Jogja-Solo: Pemindahan Makam Terdampak di Mlati Diawali Selamatan
- Otorita Klaim Jepang Tertarik Investasi di IKN
- Padat Karya Jadi Wujud Pembangunan Berkeadilan
Advertisement
Advertisement



