Advertisement
Lucu, Anies Salah Nyanyi Lagu Pramuka

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA--Ada kejadian lucu saat Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan membuka Musyawarah Perencanaan Pembangunan, di Pulau Pramuka, Kabupaten Kepulauan Seribu, Jumat (22/3/2019). Ia sempat salah syair saat menyanyikan Himne Pramuka.
Himne dinyanyikan Anies dan hadirin karena di Pulau Pramuka tersebut juga sedang berlangsung kegiatan Pramuka.
Awalnya, Anies berkeliling kawasan Pulau Pramuka untuk meninjau kegiatan masyarakat. Saat sampai ke lapangan sepak bola, ada beberapa siswa yang sedang mengikuti kegiatan Pramuka yaitu membangun tenda.
Adik-adik Pramuka lantas lari meninggalkan tenda yang sedang dibangun, dan langsung menyalami orang nomor satu di Ibu Kota ini.
"Pak Aniesss," teriak para siswa sambil berlari.
"Sekolah mana nih? Kelas berapa? Eh itu tendanya buyar tuh," sapa Anies.
Penggagas Gerakan Indonesia Mengajar itu berpesan agar siswa selalu menjaga kesehatan, karena pelajar SMP 133 tersebut akan melakukan Perkemahan Sabtu Minggu dalam waktu dekat.
"Nanti hati-hati ya pastikan semua sehat ya. Datang senang, pulang senang. Jaga stamina secara baik," pesan Anies.
Kemudian Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu meminta siswa menyanyikan Himne Pramuka, namun ia sempat salah menyanyikan lagu.
"Ayo coba kita nyanyi lagu Pramuka. Di sini senang, di sana senang," nyanyi Anies.
"Bukan pak, bukan begitu," kata siswa Pramuka sambil tertawa.
Akhirnya Anies bersama siswa tersebut menyanyikan Hymne Pramuka lirik yang benar, sebagai berikut:
Kami
Pramuka Indonesia
Manusia pancasila
Satya ku kudarmakan
Darma ku kubaktikan
Agar jaya Indonesia
Indonesia
Tanah airku
Kami jadi pandumu
Advertisement
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Suara.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Kasus Pemerasan Artis Sinetron MR, Polisi Menyita Enam Video Syur Sesama Jenis
- Adik Ipar Ganjar Pranowo Dituntut 5,5 Tahun Penjara karena Korupsi Pembangunan Jembatan Sungai Gintung
- Akan Tenggelam, Ribuan Warga Tuvalu Ajukan Visa Iklim untuk Bermigrasi ke Australia
- Buntut Tragedi di Maluku Tenggara, UGM Evaluasi Sistem KKN
- Para Advokat Perekat Nusantara dan TPDI Somasi Gibran, Untuk Segera Mundur Sebagai Wapres
Advertisement

Keputusan MK 135 Belum Jadi Solusi Persoalan Demokrasi Elektoral
Advertisement

Kampung Wisata Bisa Jadi Referensi Kunjungan Saat Liburan Sekolah
Advertisement
Berita Populer
- Gempa Magnitudo 5,0 Guncang Kepulauan Tokara Jepang
- Bahas Isu Jual-Beli Pulau Bersama Komisi II DPR RI, Menteri ATR/Kepala BPN Tegaskan Tanah di Indonesia Tidak Bisa Dimiliki Asing
- Jumlah Jemaah Haji Meninggal Dunia Terus Bertambah, Capai 418 Orang
- Dirut Sritex Iwan Lukminto Klaim Uang Tunai Rp2 Miliar Disita Kejagung Adalah Tabungan Keluarga
- Viral Video Pria Pamer Senjata Api dan Mengaku dari Ring 1 Istana, Pelaku Diringkus Polisi
- KPK Cekal Mantan Wadirut BRI ke Luar Negeri Terkait Dugaan Korupsi Pengadaan EDC
- Kejagung Periksa Pihak Google Terkait Penyidikan Dugaan Korupsi Laptop Chromebook
Advertisement
Advertisement