Advertisement
Indonesia Negara Paling Aman ke-9 di Dunia

Advertisement
Harianjogja.com, DEPOK--Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam), Wiranto menyatakan, Indonesia menempati urutan ke-9 sebagai negara teraman di dunia. Meski banyak ancaman dan gangguan.
"Negara kita negara teraman ke-9 di dunia karena kerukunan dan persatuan merupakan culture dari budaya Indonesia," kata Wiranto di Depok, Kamis (21/3/2019) malam.
Advertisement
Wiranto bahkan memprediksi, di tahun 2045, Indonesia akan menjadi negara besar ke-4 di dunia. Maka itu, masyarakat Indonesia harus saling mengingatkan bahwa persatuan sangatlah penting dan harus rawat bersama.
"Diharapkan ajang Pemilu 2019 ini digelar secara serentak masing-masing bisa menahan diri dari emosi maupun perselisihan. Saya ingin berpesan kepada bapak ibu sekalian, bahwa pemilu itu pesta demokrasi, harus gembira," ujarnya.
Sementara itu, Wakil Wali Kota Depok, Pradi Supriatna mengatakan, acara yang dihadiri Wiranto itu juga dihadiri oleh semua elemen masyarakat serta dari veteran.
"Kota Depok saat ini menjelang usia ke-20 tahun. Kedeasaan dan kematangan masyarakat Kota Depok menjadi salah satu faktor terciptanya keamanan pesta demokrasi di Kota Depok. Terima kasih untuk kesempatan yang diberikan terkait dengan kegiatan ini," katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Suara.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Jelang Libur Waisak, 368.470 Kendaraan Tinggalkan Jabotabek
- Menteri HAM Natalius Pigai Menilai Bagus Rencana Gubernur Jabar Mengirim Siswa Nakal ke Barak Militer
- Satgas Koperasi Merah Putih Resmi Dibentuk, Zulkifli Hasan Jabat Ketua
- Selain GBK, Hotel Sultan hingga TMII Juga Bakal Dikelola Danantara
- Puluhan Warga Badui Digigit Ular Berbisa, 2 Meninggal Dunia
Advertisement
Advertisement

Amerika Serikat Keluarkan Peringatan Perjalanan untuk Warganya ke Indonesia, Hati-Hati Terorisme dan Bencana Alam
Advertisement
Berita Populer
- Polisi Turunkan Paksa Atribut Bendera dan Spanduk Ormas
- Stok Beras Capai 3,6 Juta Ton, Pemerintah Akan Bangun 25 Ribu Gudang Darurat
- Kemenkopolkam: Berantas Premanisme Berkedok Ormas Lewat Penindakan Hukum
- Viral Pengamen Rusak Bus Primajasa, 1 Pelaku Diringkus dan 1 Orang Buron
- Sekjen PBB Sambut Positif Gencatan Senjata India-Pakistan
- Ratusan Preman Ditangkap dalam Operasi Serentak di Jawa Tengah
- 2.113 Jemaah Calon Haji Tiba di Madinah
Advertisement