Advertisement
Kembali Kontak Bersenjata dengan KKB, Anggota TNI Terluka

Advertisement
Harianjogja.com, JAYAPURA--Satu anggota TNI Yonif 751/Raider yakni Prada Laode Madjid terluka akibat kontak dengan kelompok kriminal bersenjata (KKB) di Mapenduma, Kabupaten Nduga, Papua, Kamis (31/1/2019) pagi.
Kapendam XVII/Cenderawasih Kol Inf Muhammad Aidi, di Jayapura, mengatakan dari laporan yang diterima terungkap kontak tembak kembali terjadi pada pukul 08.55 WIT. Kontak tembak melibatkan TNI dengan kelompok di bawah pimpinan Egianus Kogoya.
Advertisement
Dari laporan yang diterima, sebelum terjadi kontak tembak, KKB menembak anggota TNI yang sedang berpatroli dari ketinggian dan berbagai arah. Menurutnya, setelah mendapat laporan adanya penembakan terhadap anggota TNI yang sedang berpatroli, membuat anggota yang bertugas di Pos Mapenduma langsung ke lokasi kejadian untuk membantu rekan-rekannya.
"Kontak tembak tidak terhindarkan dan setelah anggota berhasil menguasai kawasan itu karena KKB lari ke hutan, terlihat bercak darah yang mengindikasikan adanya anggota KKB yang terluka," kata Aidi, Kamis.
Mantan Waasintel Kodam XVII/Cenderawasih itu mengatakan, korban seorang anggota TNI yang terluka saat ini masih berada di Mapenduma untuk dievakuasi ke Timika.
Sebelumnya, Senin (28/1/2019), KKB juga melakukan penyerangan terhadap anggota TNI yang bertugas mengamankan lapangan terbang hingga menewaskan Praka Nasarudin.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Malam Ini, Gunung Semeru Erupsi dengan Tinggi Letusan 800 Meter
- Kemen PU Bakal Bangun Tanggul Laut Raksasa di Sepanjang Pesisir Utara Jawa, Ini Skemanya
- Menteri Hanif: Mulai Hari Ini, Kami Hentikan Sistem Open Dumping Sampah
- Tak Terima Diputusin, Seorang Pria Bacok Mantan Pacar Pakai Celurit
- Oknum Polisi di Tangerang Selatan Diduga Lakukan Pelecehan Seksual ke Wanita Penjual Kopi
Advertisement

Jadwal KRL Solo Jogja Terbaru Hari Ini, Sabtu 12 April 2025, Berangkat dari Stasiun Palur hingga Tugu Jogja
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Kasus Pemerkosaan oleh Dokter Residen PPDS, DPR Agendakan Panggil Kemenkes dan FK Unpad
- Memperkuat Investasi Infrastruktur Energi, Presiden Prabowo Dekati Turki
- Melihat Antusiasme Warga Jateng Bayar Pajak Kendaraan, 3 Hari Tembus Rp28 Miliar
- Perintangan Penyidikan Kasus Harun Masiku, Nota Keberatan Hasto Kristiyanto Ditolak Hakim
- Dokter Residen Peserta PPDS Diwajibkan Tes Kesehatan Mental
- Rencana Evakuasi 1.000 Warga Jalur Gaza ke Indonesia, PBNU: Blunder dan Tidak Tepat
- Dugaan Korupsi Jual Beli Gas, KPK Jadwalkan Periksa Dua Tersangka
Advertisement