Advertisement
Menhub Usul Ada Bus Trans Java Beroperasi di Tol Trans Jawa
Presiden Jokowi Meresmikan Tol Trans Jawa. - Suara.com/Dwi Bowo Rahardjo
Advertisement
Harianjogja.com, CIREBON-Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi mengusulkan agar dibentuk bus "trans java" yang dapat beroperasi di sepanjang jalur Tol Trans Jawa.
"Kita sedang menggagas 'trans java'berupa bus-bus yang lux, bisa saja kerjasama dengan Jasa Marga dengan satu badan," ujar Menhub di Rest Area Km207A Tol Palikanci, Cirebon, Sabtu (29/12/2018).
Advertisement
Dia lebih lanjut menjelaskan bahwa satu bus ini bisa mengangkut 40 atau 50 orang, dan diharapkan mengurangi ego serta kecenderungan masyarakat untuk menggunakan kendaraan pribadi saat bepergian.
"Saya mengusulkan kepada ibu Desi (pimpinan Jasa Marga), kita mulai merintis kerja sama dengan Damri," ujar Menhub.
Menhub Budi sendiri mengatakan bahwa dirinya akan menjadi penumpang pertama ketika bus 'trans java' terbentuk dengan rute Jakarta-Surabaya.
Usulan tersebut disampaikan Menhub saat dirinya menyampaikan pidatonya di hadapan para Milenial Kementerian Perhubungan dan Jasa Marga.
Dalam kesempata tersebut Menhub juga meninjau langsung Rest Area Kilometer 207A Tol Palikanci, sekaligus memperkenalkan dan membagikan buku "Peta Kuliner Trans Jawa" kepada pengguna jalan tol yang singgah di Rest Area itu. Selain meninjau Rest Area, Menhub juga melakukan pemeriksaan kelaikan bus di Terminal Kota Tegal, Jawa Tengah dan sempat beristirahat serta mencicipi kuliner sate Batibul di kota tersebut.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- IAGI Ungkap Dua Penyebab Dugaan Sinkhole di Limapuluh Kota
- Indonesia Larang Impor Daging Babi dari Spanyol akibat Wabah ASF
- Bareskrim Selidiki Dugaan Kejahatan Lingkungan di Banjir Bandang Aceh
- Kim Jong Un Klaim Uji Rudal Hipersonik Respons Situasi Global
- Venezuela Bergejolak Usai Maduro Ditangkap Pasukan AS
Advertisement
10 Gerai KDMP Kulonprogo Dibangun, Didampingi BA dari Pusat
Advertisement
Jadi Primadona, Umbul Pelem Klaten Raup Omzet Miliaran Sepanjang 2025
Advertisement
Berita Populer
- DLH Jogja Jemput Sampah Organik Kering, 200 Kg per Kelurahan
- Antisipasi Super Flu, Bandara Ngurah Rai Pasang Thermo Scanner
- Pemkab Sleman Kucurkan Rp145 Juta untuk Renovasi Masjid
- Libur Nataru, Kunjungan Wisata Gunungkidul Tembus 332 Ribu
- KPK Duga Eks Sekdis CKTR Bekasi Terima Aliran Uang Bupati
- Kasus Wonokromo, Pemkab Bantul Kumpulkan Bendahara Kalurahan
- Jadwal KRL Solo Jogja, Selasa 6 Januari 2026
Advertisement
Advertisement



