Advertisement
Tiga Pekerja Korban KKB di Nduga Papua Ditemukan dalam Kondisi Selamat
Advertisement
Harianjogja.com, TIMIKA -Tiga pekerja balai desa Yigi, Nduga ditemukan dalam kondisi selama oleh satgas TNI-Polri. Mereka sebelumnya menyelamatkan diri saat mendengar ada sweeping oleh Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) pasca-pembunuhan terhadap para pekerja jembatan Trans Papua di Kabupaten Nduga.
Mereka ditemukan dalam kondisi selamat di Distrik Yigi, Nduga, Minggu 9 Desember 2018, saat pasukan gabungan sedang mencari para pekerja korban KKB yang masih hilang. Setelah ditemukan, ketiga orang itu diamankan di pos Yigi.
Advertisement
Ketiga orang yang ditemukan adalah Petrus Tondi (42), Toding Allo (20), Saputra (26). Mereka sebelumnya diduga lari ke hutan untuk menyelamatkan diri karena ada informasi bahwa bakal ada sweeping oleh KKB terhadap pendatang.
"Pada Minggu 9 Desember 2018 telah diamankan tiga pekerja balai desa Distrik Yigi oleh personel gabungan TNI/Polri," kata Kabid Humas Polda Papua, Kombes Ahmad Musthofa Kamal dalam keterangan pers yang diterima Okezone, Senin (10/12/2018).
Suasana Haru Warnai Serah Terima Jenazah Korban Penembakan KKB di Papua
Ketiga pekerja tersebut dalam kondisi sehat dan sementara masih berada di Pos Yigi dan menunggu koordinasi lanjutan apakah akan dievakuasi ke Timika atau Wamena, tergantung cuaca.
"Kami masih menunggu perkembangan di lapangan, karena kita tidak bisa prediksi cuaca yang berubah-ubah," ujar Kamal.
Pagi tadi, sekira 40 personel TNI-Polri melanjutkan pecarian terhadap karyawan PT Istaka Karya yang masih hilang sekaligus mengejar KKB di Puncak Kabo, Distrik Dal, Nduga
Sementara satu jenazah diduga kuat korban KKB yang ditemukan di Puncak Kabo kemarin, pagi tadi telah dievakuasi ke Wamena, Ibu Kota Kabupaten Jayawijaya menggunakan helikopter milik TNI AD.
"Jenazah telah tiba di Lapangan Batalyon 756/Wms dan selanjuntya akan dibawa ke RSUD Wamena. Selanjutnya jenazah tersebut akan dilakukan identifikasi oleh tim medis, apakah jenazah tersebut merupakan karyawan PT Istaka Karya atau tukang bangunan lainnya yang akan disesuaikan dengan data yang ada," terang Kamal.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Okezone.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Terkait Gratifikasi Rita Widyasari, KPK Geledah Rumah Ketua Umum Pemuda Pancasila Japto
- Sejumlah Fakta Muncul dari Kecelakaan Maut Tol Ciawi, Kendaraan yang Terlibat, Jumlah Korban hingga Kronologi Kejadian
- Pembangunan Pusat Data Nasional Batam Disetop, Ini Alasannya
- Jadi Pejabat Pemerintah AS, Elon Musk Tutup Kantor Pusat USAID
- Pesta Seks di Jakarta Selatan, Polda Metro Jaya: Masih Terus Didalami
Advertisement
10 Tahun Perda Kawasan Tanpa Rokok di Kulonprogo, Kepatuhan Masih Rendah
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Bareskrim Naikkan Kasus Pagar Laut Tangerang ke Penyidikan, Surveyor hingga Pejabat ATR/BPN Diperiksa
- KPK Panggil Staf DPR RI Terkait Dugaan Korupsi CSR Bank Indonesia
- KPK Sita Uang hingga Tas dan Jam Tangan Saat Geledah Rumah Politikus Nasdem Ahmad Ali
- Myanmar Bakal Sanki Tegas Pejabat yang Terlibat Perjudian dan Penipuan
- KKB Papua Bakar Gedung Sekolah dan Kantor Kampung di Puncak
- Hasto Melawan Lewat Gugatan Praperadilan, KPK Nyatakan Siap Menghadapi
- Menkopolkam: Peredaran LPG 3 Kg Akan Diawasi Ketat
Advertisement
Advertisement