Advertisement
Bikin Merinding, Polisi Ini Salat di Tengah Kerumunan Suporter Bola
Polisi yang terekam sedang beribadah di tengah tugasnya mengamankan pertandingan sepak bola. (Instagram/ditsabharapoldajabar)
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA— Kisah inspiratif datang dari seorang polisi di Jawa Barat. Kali ini, seorang polisi yang terekam kamera sedang beribadah saat bertugas mengamankan salah satu pertandingan sepak bola.
Video polisi beribadah itu kini viral setelah diunggah di akun Instagram milik Dit Sabhara Polda Jawa Barat (Jabar), @ditsabharapoldajabar, Senin (24/9/2018). Berdasarkan video yang diunggah, memang tampak seorang polisi yang melakukan gerakan salat.
Advertisement
Padahal di sekelilingnya banyak sekali penonton sepak bola yang menyanyikan lagu-lagu dukungan. Mulut polisi yang menorehkan kisah inspiratif itu juga tampak membaca doa-doa.
Dit Sabhara Polda Jabar menjelaskan polisi itu memang sedang beribadah saat menjalankan tugasnya. "Tugas yang berat bukan menjadi alasan untuk lalai dan lupa dalam beribadah terhadap Tuhan Yang Maha Esa," ungkap pengelola akun Instagram @ditsabharapoldajabar.
BACA JUGA
Sontak kisah inspiratif pada video viral itu menuai berbagai macam komentar dari netizen yang kebanyakan melontarkan pujian. "Barakallaaah bapak. Semoga sehat-sehat selalu. Setiap langkahnya dilindungi Allah SWT," tulis pengguna akun Instagram @vinaendahwan.
"Mau yang kayak gini buat jadi imam menuju surganya," imbuh pengguna akun Instagram @queen_malewa.
"Salut, dan patut diteladani," ungkap pengguna akun Instagram @susahmerrem.
Video viral itu kini sudah tersebar di berbagai akun media sosial. Di akun Instagram @ditsabharapoldajabar, video tersebut sudah ditonton tak kurang dari 11.000 kali.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Solopos.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Tanpa Kembang Api, Prabowo Rayakan Tahun Baru Bersama Pengungsi
- Trump Pertimbangkan Jual Jet Tempur F-35 ke Turki, Israel Waspada
- Trump Klaim 95 Persen Rencana Damai Rusia-Ukraina Telah Disepakati
- 46.207 Penumpang Tinggalkan Jakarta dengan Kereta Api Hari Ini
- Ratusan Warga Terdampak Banjir Bandang Kalimantan Selatan
Advertisement
Malam Tahun Baru 2026 di DIY Kondusif, 88 Lokasi Diamankan
Advertisement
Tiket Museum Nasional Disesuaikan, Lansia hingga Yatim Gratis
Advertisement
Berita Populer
- Legenda Brasil Roberto Carlos Jalani Operasi Jantung Darurat
- Bulog DIY Pastikan Harga Beras Stabil Jelang Tahun Baru 2026
- Polda DIY Fokus Amankan Keramaian Malam Tahun Baru
- Tarif Listrik 2026 Tak Naik, ESDM Jaga Daya Beli Masyarakat
- Sejarah Tahun Baru, Dari Mesopotamia hingga Kalender Masehi
- Hubungan Retak di Al Hilal, Joao Cancelo Ingin ke Inter
- Lima Tahun Bersama, Fajar Fathur Rahman Pamit dari Borneo FC
Advertisement
Advertisement



