Advertisement
Gembol Prestasi Tertinggi Kemaritiman, Susi Pudjiastuti Ditantang Maju Jadi Cawapres Jokowi
Presiden Joko Widodo (kanan) didampingi Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti naik perahu karet untuk meninjau lokasi keramba ikan saat peresmian Keramba Jaring Apung atau "offshore" di Pelabuhan Pendaratan Ikan (PPI) Cikidang, Babakan, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, Selasa (24/4/2018). - ANTARA/Adeng Bustomi
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA – Sekelompok kaum muda dari berbagai latar belakang yang tergabung dalam grup bernama Pegasus (Pergerakan Untuk Susi) menantang Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) Susi Pudjiastuti untuk maju sebagai Bakal Calon Wakil Presiden pada Pemilu Presiden 2019.
Oka Wijaya, Koordinator Pegasus, berharap Susi Pudjiastuti segera menyikapi tantangan yang diberikan terkait dengan pengusungan dirinya sebagai Bakal Calon Wakil Presiden.
Advertisement
“Ini dukungan sekaligus tantangan untuk Ibu Susi agar mencalonkan diri,” ujar Oka Wijaya, koordinator Pegasus yang memiliki jaringan di 34 provinsi di Indonesia.
“Kami berharap Ibu Susi untuk segera menyikapi tantangan ini,” imbuhnya di Spumante All Dining Café, Jakarta, Selasa (24/4/2018).
Tantangan tersebut, menurut Oka, didasarkan pada rekam jejak Susi Pudjiastuti selama mengabdi di pemerintahan Presiden Joko Widodo.
“Susi pernah menerima penghargaan maritim tertinggi dunia atas semua kebijakan yang telah ia tempuh dan juga didapuk menjadi pemimpin yang peduli lingkungan dari WWF (World Wildlife Fund for Nature),” tutur Oka.
Selain itu, kenyataan bahwa Menteri Susi Pudjiastuti bersih dari masalah pelanggaran hukum juga menjadi pertimbangan bagi Pegasus.
“Susi masih bersih dari kasus politik dan korupsi,” ujarnya.
Secara spesifik, Oka Wijaya meminta serta menantang Susi Pudjiastuti untuk tetap konsisten mempertahankan perannya sebagai tokoh yang fokus mengatasi masalah kemaritiman di Indonesia. Dia juga berharap agar bisa bertemu langsung dengan Menteri Kelautan dan Perikanan tersebut dalam waktu dekat.
“Kami berharap dalam waktu dekat ini bisa segera bertemu Bu Susi,” lanjutnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Kabar24.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Jenazah Pilot ATR 42-500 Andy Dahananto Disambut Haru di Tigaraksa
- Tetangga Kenang Farhan, Copilot ATR yang Tewas di Bulusaraung
- Bulog Bakal Pakai Beras Premium untuk MBG dan Batalion TNI
- Tidak Boleh Tokoh Fiksi, Pekerjaan di KTP Diatur Ketat, Ini Daftarnya
- Banjir Kiriman Ciliwung Rendam Kebon Pala Jakarta
Advertisement
Advertisement
Festival Lampion Dinosaurus Zigong Tarik Wisatawan ke Sichuan
Advertisement
Berita Populer
- BPKH Pastikan Pembiayaan Haji 2026 Aman Meski Rupiah Melemah
- Viral Percobaan Penculikan Gagal di Sukoharjo Picu Tabrak Lari di Solo
- PSIM vs Persebaya di SSA Minggu Ini, Polres Bantul Perketat Pengamanan
- Banjir Belum Surut, Pemkab Pati Perpanjang Status Darurat Bencana
- Tol Jogja-Solo di Sleman Dikebut, Progres Paket 2.2 Tembus 78 Persen
- Fibrilasi Atrium Picu Detak Jantung Kacau, Risiko Stroke Melonjak
- Bonek Dihalau Polisi di Stasiun Jogja Jelang Laga PSIM vs Persebaya
Advertisement
Advertisement




