Advertisement
Ini Dia Nama-Nama yang Paling Populer Sepanjang 2024
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Direktorat Jenderal Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kementerian Dalam Negeri (Ditjen Dukcapil Kemendagri), mencatat beberapa nama yang paling banyak digunakan di Indonesia berdasarkan perekaman e-KTP serta nama bayi populer di sepanjang 2024.
Nama Nurhayati berada di posisi pertama yang digunakan untuk perempuan dengan angka sebanyak 254.922 orang. Nama perempuan yang populer lainnya adalah Sulastri, Sumiati, Sri Wahyuni, Sumarni, Sunarti, Siti Aminah, Ernawati, Aminah dan Kartini.
Advertisement
Sementara itu nama Sutrisno di urutan pertama untuk nama laki-laki dengan penggunaan sebanyak 144.497. Selain itu nama lelaki populer lainnya yaitu Slamet, Mulyadi, Herman, Supardi, Ismail, Supriyanto, Wahyudi, Junaidi dan Suparman.
BACA JUGA: Profesi Unik, Perempuan Ini Jadi Konsultan Nama Bayi dan Dibayar Ratusan Juta Per Nama
Adapun nama bayi paling populer di Indonesia adalah Allea Shanum Almahyra menjadi nama terbanyak yang disematkan untuk bayi perempuan dan Muhammad Al Fatih menjadi nama terpopuler untuk bayi laki-laki.
Data tersebut dibagikan oleh Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri) Bima Arya Sugiarto pada unggahan di akun media sosial Instagram pribadinya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Tidak Boleh Tokoh Fiksi, Pekerjaan di KTP Diatur Ketat, Ini Daftarnya
- Banjir Kiriman Ciliwung Rendam Kebon Pala Jakarta
- BPBD Magetan Kerahkan SAR, Pendaki Mongkrang Belum Ditemukan
- BMKG Wanti-wanti Hujan Lebat di Jateng hingga Akhir Januari 2026
- PLN Hadirkan Tambah Daya Listrik Instan untuk Hajatan dan Proyek
Advertisement
Advertisement
Diawali dari Langgur, Cerita Wisata Kepulauan Kei Dimulai
Advertisement
Berita Populer
- Kuota Impor Daging Sapi Dipersempit, Pemerintah Klaim Jaga Harga
- Ndalem Padmosusastro Solo Diratakan, Jejak Pujangga Jawa Hilang
- Barang Tertinggal di KAI Daop 6 Capai Rp2,46 Miliar Sepanjang 2025
- Pria 23 Tahun Ditemukan Tewas Tergantung di Terban Jogja
- Penerbangan Internasional Semarang Dongkrak Investasi Singapura
- IUP Tambang Emas Martabe Dicabut, ESDM Tegaskan Lewat Kajian
- PSIM Jogja Kerap Tertahan Lawan Low Block, Ini Analisis Van Gastel
Advertisement
Advertisement




