Advertisement
Jumlah Korban Akibat Banjir Bandang di Spanyol Bertambah Menjadi 202 Orang
Sebagian besar wilayah Spanyol dilanda hujan deras pada Selasa (29/10/2024), dengan wilayah Andalusia dan Valencia mengalami dampak terparah. Ist/x -
Advertisement
Harianjogja.com, SPANYOL—Jumlah korban tewas akibat hujan lebat dan banjir di komunitas otonom Spanyol, Valencia bertambah menjadi 202 orang.
"Berdasarkan data awal saat ini jumlah korban tewas mencapai 202 orang. Proses pencarian dan identifikasi korban masih berlangsung," kata koordinasi darurat setempat di medsos X, pada Jumat (1/11/2024).
Advertisement
BACA JUGA: Jangan Panik! Selasa Pekan Depan BPBD Jogja Gelar Simulasi, Bunyikan Sirene EWS Banjir
Berdasarkan laporan dari media setempat. Pada Kamis (31/10/2024) jumlah korban tewas di Valencia tercatat sebanyak 155 orang.
Departemen militer Spanyol untuk situasi darurat membenarkan bahwa pihaknya akan bergabung dalam upaya penyelamatan dan bantuan pada pukul 8:00 pagi waktu setempat (0700 GMT) Jumat, kata presiden pemerintah Valencia, Carlos Mazon.
Hujan deras dan badai telah menyebabkan situasi darurat di Spanyol, khususnya di Valencia, Castilla-La Mancha dan Andalusia.
Otoritas Valencia telah mengeluarkan peringatan merah maksimum. Lebih dari 60 ruas jalan dan puluhan jalan alternatif ditutup akibat banjir.
Sebanyak 1.500 lebih tentara telah diterjunkan ke daerah-daerah terdampak banjir untuk membantu operasi layanan darurat setempat.
Menteri Kebijakan Teritorial Angel Victor Torres mengatakan pemerintah Spanyol mengumumkan masa berkabung selama tiga hari bagi para korban yang berlangsung mulai 31 Oktober hingga 2 November.
Perdana Menteri Pedro Sanchez juga telah menyerahkan dekret terkait kepada Raja Felipe VI.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- KemenPPPA Soroti Trauma Korban Penjambretan di Sleman
- Ketua KPK Ungkap Pola Baru OTT, Aliran Dana Kini Disamarkan
- Kalah di Pemilu Paruh Waktu 2026 Bisa Bikin Donald Trump Dimakzulkan
- Pesawat Smart Air Jatuh di Nabire, Diduga Gagal Lepas Landas
- Dugaan Tak Profesional, Tim SIRI Kejagung Periksa Sejumlah Kajari
Advertisement
Dana Desa 2026 Kulonprogo Turun Drastis, Banyak Program Terhambat
Advertisement
Wisata Bunga Sakura Asia Jadi Tren, Ini 5 Destinasi Favorit 2026
Advertisement
Berita Populer
- Kasus Hogi Kejar Jambret Disorot DPR, Polisi dan Jaksa Siap Dipanggil
- Realisasi Investasi Gunungkidul 2025 Melonjak, Pertanian Dominan
- Gempa Bantul M4,5 Picu Kerusakan di Klaten, Dua Warga Terluka
- Disnakertrans DIY Belum Terima Pengajuan Penangguhan UMP 2026
- Jadwal Liga Champions: Napoli vs Chelsea Jadi Sorotan Pekan Penentuan
- Sampah Pasar Jogja Menggunung, Disdag Perkuat Pengolahan Mandiri
- Pembunuhan Ibu di Ponorogo, Polisi Buru Anak Korban hingga Gunungkidul
Advertisement
Advertisement



