Kebakaran di Mall Citraland, Polisi Periksa Saksi-saksi
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Dua orang saksi diperiksa polisi terkait kebakaran yang terjadi di Mall Ciputra Jakarta-Mall Citraland di Tanjung Duren Utara, Grogol Petamburan, Jakarta Barat, Jumat (4/10/2024) dini hari.
Kanit Reskrim Polsek Grogol Petamburan AKP Aprino Tamara mengatakan berdasarkan keterangan saksi-saksi tersebut, kata Aprino, diketahui ada percikan-percikan api di lantai lima mal. Para saksi melarikan diri setelah melihat percikan api tersebut sebelum memanggil pemadam kebakaran.
Advertisement
BACA JUGA: Usai Dilanda Kebakaran, Mall Citraland Ditutup Sementara Waktu
"Ya, mereka melihat ada percikan api dari lantai lima. Ketika sudah (melihat) percikan api itu, langsung kabur mereka. Habis itu panggil pemadam kebakaran," lanjut Aprino, Jumat.
Ketika petugas pemadam tiba di lokasi, lanjut Aprino, api sudah membesar. Pemadaman pun dimulai pukul 01.00 WIB hingga selesai proses pendinginan pukul 03.30 WIB.
"Pemadam kebakaran sampai, api sudah membesar. Mulai pemadaman dari jam 01.00 WIB sampai jam 02.30 WIB. Pendinginan baru selesai 03.30 WIB, baru benar-benar selesai," jelasnya.
Adapun terkait dugaan penyebab kebakaran, Aprino menyebut kebakaran diduga disebabkan oleh arus pendek listrik atau korsleting, sebagaimana keterangan pihak pemadam kebakaran.
"Kalau dugaan kita sementara sesuai dengan keterangan dari pemadam kebakaran, itu korsleting listrik. Itu memang dugaan sementara, ya. Cuma kan itu harus dipastikan," imbuh Aprino.
Sementara itu, hingga kini, pihak kepolisian masih menunggu konfirmasi pihak Mall Ciputra Jakarta soal penyelidikan lebih lanjut mengenai penyebab kebakaran.
Aprino mengatakan jika konfirmasi pihak Mal Ciputra Jakarta terkait penyelidikan kebakaran sudah ada, maka kepolisian akan mengundang Pusat Laboratorium Forensik (Puslabfor) Bareskrim Polri untuk mendatangi dan menyelidiki lokasi kebakaran.
"Kami menunggu dari pihak Ciputra, sampai sekarang belum ada konfirmasi. Kalau misalnya mereka meminta police line (garis polisi) dibuka berarti menganggap kebakaran ini musibah. Tapi kalau ingin mengetahui kejadian pastinya, kami akan panggil Puslabfor. Makanya sekarang masih menunggu," pungkas Aprino.
Di lokasi, tampak sejumlah pengunjung serta para pekerja di Mall Ciputra Jakarta tertahan di depan Lobby Barat 2 mal tersebut lantaran mal ditutup untuk sementara waktu.
Sebelumnya, Mall Citraland atau Mall Ciputra Jakarta di Jalan Letjen Jendral S. Parman RT/RW 11/01 Tanjung Duren Utara, Grogol Petamburan, Jakarta Barat tutup sementara pada hari ini usai dilanda kebakaran pada Jumat dini hari.
"Demi keamanan dan kenyamanan bersama, kami akan menutup sementara operasional pada hari ini," kata Humas Mal Ciputra Jakarta, Rida Kusrida dalam keterangan resminya, di Jakarta, Jumat.
Rida menjelaskan bahwa pihaknya akan bekerja sama dengan pihak berwenang untuk menelusuri penyebab kebakaran itu.
"Kami akan bekerja sama dengan pihak berwenang dalam rangka investigasi penyebab kebakaran yang terjadi pada Jumat dini hari," kata Rida.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Pakar Hukum Pidana Nilai Penetapan Tersangka Tom Lembong Masih Prematur
- Pengaruh Dukungan Anies Vs Dukungan Jokowi di Pilkada Jakarta 2024, Siapa Kuat?
- Yusril Bantah Mary Jane Bebas, Hanya Masa Hukuman Dipindah ke Filipina
- ASN Diusulkan Pindah ke IKN Mulai 2025
- Pelestarian Naskah Kuno, Perpusnas Sebut Baru 24 Persen
Advertisement
Jadwal Terbaru KRL Jogja-Solo Jumat 22 November 2024, Berangkat dari Stasiun Tugu, Lempuyangan dan Maguwo
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Selama Agustus Oktober, Kantor Imigrasi Kelas I TPI Yogyakarta Terbtkan Belasan Ribu Paspor
- Badan Geologi Kementerian ESDM Mendorong Seluruh Kawasan Bentang Karst di Indonesia Dilindungi
- KAI Angkut 344 Juta Penumpang Periode Januari-Oktober 2024
- Kemenpar Usulkan Tambahan Dana Rp2,2 Triliun di 2025, Ini Tujuannya
- Tiga Tol Akses ke IKN Dibuka Fungsional Mulai 2025, Belum Dikenakan Tarif
- Khawatir Muncul Serangan Udara, Italia Tutup Sementara Kedubesnya di Ukraina
- Korupsi Dana Bantuan Kesehatan, Eks Kepala Puskesmas di Purbalingga Dihukum 1 Tahun Penjara
Advertisement
Advertisement