Advertisement
Usai Dilanda Kebakaran, Mall Citraland Ditutup Sementara Waktu
Ilustrasi kebakaran. ist - Dokumentasi Damkarmat Kota Jogja
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Mal Citraland atau Mal Ciputra di Tanjung Duren Utara, Grogol Petamburan, Jakarta Barat tutup sementara usai dilanda kebakaran pada Jumat (4/10/2024) dini hari.
Humas Mal Ciputra Jakarta, Rida mengatakan demi keamanan dan kenyamanan bersama, kami akan menutup sementara operasional pada hari ini. "Ya hari ini (tutup)," kata Rida dalam keterangan resminya, di Jakarta, Jumat (4/10/2024).
Advertisement
BACA JUGA: Bus Wisata Terbakar dalam Perjalanan Studi Tour di Thailand, 20 Siswa Tewas
Rida menjelaskan bahwa pihaknya akan bekerja sama dengan pihak berwenang untuk menelusuri penyebab kebakaran itu.
"Kami akan bekerja sama dengan pihak berwenang dalam rangka investigasi penyebab kebakaran yang terjadi pada Jumat dini hari," kata Rida.
Rida juga menyampaikan rasa prihatin atas musibah kebakaran itu.
"Kami bersyukur bahwa tidak ada korban jiwa, karena keselamatan dan kesejahteraan pengunjung, penyewa dan karyawan adalah prioritas kami," kata Rida.
Kebakaran melanda lantai lima dan enam Mall Citraland di Jalan Letjen Jendral S. Parman RT/RW 11/01 Tanjung Duren Utara, Grogol Petamburan, Jakarta Barat pada Jumat dini hari sekira pukul 00.50 WIB.
Kepala Seksi Operasi Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Barat, Syarifudin menyebut bahwa tidak ada korban jiwa dalam kebakaran tersebut.
"Korban jiwa dan korban luka berat nihil, tapi satu petugas anggota PJLP (Penyedia Jasa Lainnya Perorangan) dari Sektor Gropet terjatuh di eskalator, namun sudah dapat penanganan dari PMI (Palang Merah Indonesia) setempat," kata Syarif sebelumnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Tanpa Kembang Api, Prabowo Rayakan Tahun Baru Bersama Pengungsi
- Trump Pertimbangkan Jual Jet Tempur F-35 ke Turki, Israel Waspada
- Trump Klaim 95 Persen Rencana Damai Rusia-Ukraina Telah Disepakati
- 46.207 Penumpang Tinggalkan Jakarta dengan Kereta Api Hari Ini
- Ratusan Warga Terdampak Banjir Bandang Kalimantan Selatan
Advertisement
Malam Tahun Baru 2026 di DIY Kondusif, 88 Lokasi Diamankan
Advertisement
Tiket Museum Nasional Disesuaikan, Lansia hingga Yatim Gratis
Advertisement
Berita Populer
- Polda DIY Fokus Amankan Keramaian Malam Tahun Baru
- Tarif Listrik 2026 Tak Naik, ESDM Jaga Daya Beli Masyarakat
- Sejarah Tahun Baru, Dari Mesopotamia hingga Kalender Masehi
- Hubungan Retak di Al Hilal, Joao Cancelo Ingin ke Inter
- Lima Tahun Bersama, Fajar Fathur Rahman Pamit dari Borneo FC
- Zohran Mamdani Pimpin New York, Disumpah Pakai Alquran
- Sambut 2026, PSIM Jogja Perkuat Sinergi dengan Pemkot
Advertisement
Advertisement



