Advertisement
1.309 Personel Gabungan Pengamanan Dikerahkan Kawal Aksi Bela Palestina
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Sebanyak 1.309 personel gabungan untuk mengawal aksi Aliansi Rakyat Indonesia Bela Palestina serta Komite Solidaritas Palestina dan Yaman (KOSPY) di depan Kedubes AS, Jalan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat.
"Untuk pengamanan aksi dari Aliansi Rakyat Indonesia Bela Palestina dan Komite Solidaritas Palestina dan Yaman (KOSPY), kami melibatkan 1.309 personel gabungan," kata Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Polisi Susatyo Purnomo Condro di Jakarta, Sabtu (3/8/2024)
Advertisement
Personel gabungan tersebut berasal dari Polda Metro Jaya, Polres Metro Jakarta Pusat, TNI, Pemda DKI dan instansi terkait. Personel ditempatkan di sejumlah titik sekitar Kedubes Amerika Serikat (AS).
Sedangkan pengalihan arus lalu lintas di sekitar Jalan Merdeka Selatan dan beberapa lokasi lain bersifat situasional, melihat jumlah massa di lapangan.
Selain itu, Susatyo mengingatkan kepada seluruh personel yang terlibat pengamanan selalu bertindak persuasif, tidak memprovokasi dan terprovokasi, mengedepankan negosiasi, pelayanan yang humanis serta menjaga keamanan dan keselamatan.
BACA JUGA: Massa Gelar Aksi Dukungan untuk Palestina di Titik Nol Kilometer Jogja
Susatyo mengingatkan personel yang terlibat pengamanan agar tidak ada yang membawa senjata api, saling menghormati dan menghargai masyarakat yang akan menyampaikan pendapatnya di muka umum dengan humanis dan profesional.
Susatyo juga mengimbau kepada para koordinator lapangan (korlap) dan orator untuk melakukan orasi dengan santun dan tidak memprovokasi massa.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
- Mantap! Siswi SMP Muhammadiyah PK Sabet Juara I Kaligrafi Lomba Mapsi Solo 2024
- Solo Siap-siap Hujan Siang sampai Sore, Cek Prakiraan Cuaca Senin 9 September
- Hujan Guyur Wonogiri Siang-Malam Ini, Cek Prakiraan Cuaca Senin 9 September
- Hari Senin Giat Berkarya, Simak Jadwal KA Banyubiru Awal Pekan Ini
Berita Pilihan
- Peneliti Umumkan Penemuan Virus Baru di China Sebabkan Sakit Syaraf Menular lewat Kutu
- Cegah Pelecehan Seksual, Ini Kiat Psikolog untuk Mengedukasi Anak-Anak
- Risma Mundur, Muhadjir Effendy Ditunjuk Jadi Plt Menteri Sosial
- Kementerian BUMN Bakal Panggil Bos Peruri Ihwal Errornya E-Meterai CPNS
- Resmi! Mulai Malam Ini Pendaftaran CPNS 2024 Bisa Gunakan Meterai Tempel
Advertisement
Jadwal dan Rute Bus Sekolah di Bantul Selama September 2024
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- BNPB: Dampak Kerusakan Gempa di Bali Ditangani dengan Cepat
- Dirikan Perusahaan Fiktif, Imigrasi Deportasi WNA Kanada dari Bali, Begini Kronologinya
- Dampak Topan Super Yagi di China, Dilaporkan 3 Tewas, 95 Terluka dan 1,2 Juta Warga Terjebak di Zona Bencana
- Harga Avtur di Indonesia Tertinggi se Asean, Bos AirAsia: 28 Persen Lebih Mahal dari Malaysia
- 4 Warga Gaza Meninggal Dunia Akibat Serangan Udara Israel di Pengungsian
- PDIP Tunjuk Cak Lontong Jadi Ketua Tim Kampanye Pramono Anung-Rano Karno, Ini Alasannya
- Kemenag Fasilitasi 41 Ribu Warga 3T Ikuti Pelatihan MOOC
Advertisement
Advertisement