Hasil Hong Kong Open 2023: Leo/Daniel Lolos ke Final
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Pasangan ganda putra Indonesia Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin lolos ke partai final Hong Kong Open 2023 seusai mengalahkan wakil Taiwan Lee Yang/Wang Chi Lin dalam rubber game 13-21, 21-8, 21-13, Sabtu (16/9/2023)
“Bersyukur Puji Tuhan kami bisa kembali lolos ke final. Kami mencoba maksimal saja di pertandingan tadi, percaya sama kemampuan kami,” kata Daniel dalam keterangan PBSI.
Advertisement
Walau tadi sempat kalah di gim pertama, Daniel mengatakan ia dan Leo tetap berkomunikasi, menyemangati satu sama lain dan fokus apa yang diinstruksikan pelatih.
Setelah unggul, keduanya pun berusaha untuk tidak mengendurkan tempo dan terus menekan lawan.
“Di gim pertama setelah unggul kami lengah lalu mereka bisa menekan kami. Pola yang kami terapkan pun tidak tepat,” kata Leo.
BACA JUGA: Bertemu Kenta Nishimoto di Final Hong Kong Open 2023, Ini Persiapan Jonatan Christie
“Kami mempelajari permainan mereka dan sudah mengantisipasi pukulan-pukulan mereka. Apa yang kami siapkan berjalan lancar di gim kedua dan ketiga,” ujar Daniel menambahkan.
Dengan kemenangan itu , maka pasangan berjuluk The Babies itu akan bertemu dengan pemenang laga antara ganda putra Indonesia lainnya, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan yang bakal menghadapi wakil Denmark Kim Astrup/Anders Rasmussen di sesi kedua semifinal Hong Kong Open 2023.
“Besok mau lawan siapa saja kami siap, namanya partai final pasti tidak mudah,” kata Daniel.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Terkait Pemulangan Mary Jane, Filipina Sebut Indonesia Tidak Minta Imbalan
- Polisi Tembak Polisi hingga Tewas di Solok, Polda Sumbar Dalami Motifnya
- Eks Bupati Biak Ditangkap Terkait Kasus Pelecehan Anak di Bawah Umur
- Profil dan Harta Kekayaan Setyo Budiyanto, Jenderal Polisi yang Jadi Ketua KPK Periode 2024-2029
- Pakar Hukum Pidana Nilai Penetapan Tersangka Tom Lembong Masih Prematur
Advertisement
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Presiden Prabowo dan PM Inggris Sepakat Dukung Gencatan Senjata di Gaza
- RUU Tax Amnesty Tiba-tiba Masuk Prolegnas, Pengamat: Prioritas Saat Ini Justru RUU Perampasan Aset
- Bareskrim Polri Pulangkan DPO Judi Online Situs W88 dari Filipina
- KJRI Hamburg Jerman Resmi Melayani Permohonan Paspor Elektronik
- Koperasi Diminta Bergerak Ikut Bantu Pelaku UMKM dan Perangi Rentenir
- Pembangunan Kesehatan di Indonesia Berkembang, Hanya Saja Masih Menghadapi Kesenjangan dengan Negara Maju
- Berani ke Italia, Benjamin Netanyahu dan Yoav Gallant Bisa Ditangkap
Advertisement
Advertisement