Desa Berperan Penting Perkuat Sishankamrata, Ini Kata Menhan
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Peran pemerintah desa dinilai penting untuk memperkuat sistem pertahanan dan keamanan rakyat semesta (sishankamrata). Pasalnya, menjaga keutuhan dan kedaulatan NKRI merupakan tanggung jawab seluruh rakyat, termasuk warga dan pemerintah desa.
Menteri Pertahanan Prabowo Subianto menyambut baik kunjungan Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (Apdesi) ke Kantor Kementerian Pertahanan untuk membahas isu-isu pertahanan, keamanan, dan kesejahteraan desa. "Kunjungan Apdesi ke Kemenhan menjadi tepat dan penting karena untuk lebih mengetahui dan memahami bahwa sistem pertahanan kita adalah sishankamrata," kata Prabowo saat menerima kunjungan Ketua Umum Apdesi Surya Wijaya di Jakarta, Rabu (17/5/2023).
Advertisement
BACA JUGA: KWT Bantu Wujudkan Ketahanan Pangan di Sleman
Dalam pertemuan itu, Prabowo menjelaskan pertahanan Indonesia adalah sishankamrata, yang artinya mencakup seluruh rakyat Indonesia. Berbagai keberhasilan rakyat Indonesia menghadapi serangan pada masa perjuangan pun tidak lepas dari sishankamrata.
"Jadi, pertahanan kita adalah seluruh rakyat. Seluruh rakyat yang bertanggung jawab, seluruh rakyat yang akan membela bangsa dan negara ini. Kita sudah buktikan berkali-kali. Oleh karena itu, Apdesi sebagai pimpinan desa saya kira punya peranan sangat penting," kata Menhan.
Dalam pertemuan itu, Prabowo juga mengenang beberapa kolaborasi yang pernah dia buat bersama Apdesi, di antaranya mendorong terbentuknya dana desa yang saat ini telah berjalan.
BACA JUGA: Pembangunan Infrastruktur Harus Diarahkan untuk Mencapai Ketahanan Pangan, Setuju?
"Dulu, kita pernah berjuang bersama. Kita menghasilkan dana desa dan itu salah satu perjuangan kita. Waktu saya masih di HKTI (Himpunan Kerukunan Tani Indonesia) bersama Apdesi dan banyak organisasi lainnya di tingkat desa, seperti PPDI (Persatuan Perangkat Desa Indonesia) dan Parade Nusantara, kita mampu untuk mewujudkan yang sekarang sudah menjadi program negara, itu bantuan desa," kata Prabowo.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Terkait Pemulangan Mary Jane, Filipina Sebut Indonesia Tidak Minta Imbalan
- Polisi Tembak Polisi hingga Tewas di Solok, Polda Sumbar Dalami Motifnya
- Eks Bupati Biak Ditangkap Terkait Kasus Pelecehan Anak di Bawah Umur
- Profil dan Harta Kekayaan Setyo Budiyanto, Jenderal Polisi yang Jadi Ketua KPK Periode 2024-2029
- Pakar Hukum Pidana Nilai Penetapan Tersangka Tom Lembong Masih Prematur
Advertisement
Sabtu Malam, Jawal SIM Keliling di Kulonprogo di Alun-alun Wates Mulai Pukul 19.00 WIB
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- KJRI Hamburg Jerman Resmi Melayani Permohonan Paspor Elektronik
- Koperasi Diminta Bergerak Ikut Bantu Pelaku UMKM dan Perangi Rentenir
- Pembangunan Kesehatan di Indonesia Berkembang, Hanya Saja Masih Menghadapi Kesenjangan dengan Negara Maju
- Berani ke Italia, Benjamin Netanyahu dan Yoav Gallant Bisa Ditangkap
- Pemerintah Inggris Dukung Program Makan Bergizi Gratis Prabowo-Gibran
- Momen Pilkada Sleman 2024, Harda Tulus Mengabdi dan Ingin Ikhlas Melayani
- 687 Warga Negara Asing Terjaring Operasi Jagratara, Pelanggaran Izin Tinggal Mendominasi
Advertisement
Advertisement