Advertisement
Makna Gelar KPH yang Diraih oleh Gibran dari Mangkunagoro X
Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming saat memberikan keterangan kepada wartawan di Solo, Jumat (17/2/2023). - Antara/Aris Wasita
Advertisement
Harianjogja.com, SOLO—Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka memperoleh gelar baru dari Mangkunagoro X, yakni Kanjeng Pangeran Haryo (KPH) pada Rabu (1/3/2023).
BACA JUGA: Survey, Kaesang Layak Gantikan Gibran Rakabuming Raka
Advertisement
Menurut Pengageng Kawedanan Mandraputra Pura Mangkunegaran KPH Tjuk Susilo, Gibran memiliki peran yang besar dalam mengembangkan Pura Mangkunegaran.
Bahkan, Gibran memiliki hubungan yang baik sejak Mangkunagoro X bertakhta pada 12 Maret 2022. “Selama ini bagus Mas Gibran dengan Kanjeng Gusti sejak dinobatkan selalu melakukan banyak hal. Kita banyak dibantu Mas Gibran. Jadi keduanya bagus,” ujar dia.
Gelar Kanjeng Pangeran Haryo merupakan gelar tertinggi yang pernah diberikan. “Ya itu tadi gelar KPH paling tertinggi,” jelas dia.
Mengutip laman resmi Universitas STEKOM, Kanjeng Pangeran Haryo merupakan gelar kebangsawan Jawa yang diberikan kepada keturunan ningrat yang berjasa banyak bagi kerajaan.
Semua kerajaan pewaris Kerajaan Mataram masih menggunakan gelar ini. Dalam sebutan lain, gelar tersebut juga sama dengan Kanjeng Pangeran Arya (KPA).
Selain Gibran, gelar Kanjeng Pangeran Haryo juga pernah diperoleh putra Presiden Soeharto, yakni Tommy Soeharto. Gelar tersebut diberikan oleh Raja Keraton Kawitan Amarta Bumi pada 2018 silam.
Tommy Soeharto yang masih mempunyai darah keturunan dari Pura Mangkunegaran itu mendapatkan gelar tersebut karena sesepuh dari Majelis Adat Budaya Nusantara (Madukara).
Mendapatkan gelar Kanjeng Pangeran Haryo, Gibran mengatakan mengaku gelar tersebut bukan menjadi beban baginya. Gibran mengatakan tidak pernah punya beban.
“Semoga ke depan semakin banyak kolaborasi. Ini merupakan hasil kolaborasi,” ungkap dia.
Diberitakan sebelumnya, Gibran menerima gelar tersebut di Pura Mangkunegaran dalam acara Jumenengan Mangkunagoro X yang pertama. Dalam menerima gelar tersebut, Gibran tampak mengenakan pakaian beskap lengkap.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Solopos
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement
Walking Tour Telusuri Jejak Sejarah Simpang Lima Boyolali
Advertisement
Berita Populer
- Mercedes-Benz Recall 169 Unit EQB di AS, Risiko Baterai
- Harga Emas UBS dan Galeri24 Pegadaian Stagnan Hari Ini
- Jadwal SIM Keliling di Kulonprogo, Minggu 4 Januari 2026
- Senegal dan Mali Lolos ke Perempat Final Piala Afrika 2025
- Taman Pintar Jogja Catat Pendapatan Rp14,45 Miliar di 2025
- Venezuela Punya Cadangan Minyak Terbesar, tapi Produksi Anjlok
- Jadwal KA Bandara Jogja Hari Ini, Minggu 4 Januari 2026
Advertisement
Advertisement




