Advertisement

Putin dan Zelensky Sama-sama Mengklaim Bakal Menang Perang

Akbar Evandio
Senin, 02 Januari 2023 - 09:17 WIB
Sunartono
Putin dan Zelensky Sama-sama Mengklaim Bakal Menang Perang Presiden Rusia Vladimir Putin vs Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky - Dok. CNN.com

Advertisement

Harianjogja.com, JAKARTAPresiden Ukraina Volodymyr Zelensky dan Presiden Rusia Vladimir Putin sama-sama memastikan rakyatnya bahwa negara mereka akan menjadi pemenang dari perang Rusia Ukraina yang terjadi sejak Februari 2022. 

Dikutip melalui Youtube The Telegraph, Zelensky mengunggah video untuk menyambut Tahun Baru 2023 dengan menyampaikan rasa syukur dan mengungkapkan penderitaan rakyatnya atas terjadinya perang Rusia vs Ukraina. 

Advertisement

BACA JUGA : Update Perang Rusia vs Ukraina 28 Desember 2022

Melalui video tersebut, Zelenskyy merangkum sejumlah momen paling dramatis dan kemenangan selama perang dengan dilengkapi melalui rekaman serangan Rusia di Ukraina. Menurutnya, sepanjang 2022 warga Ukraina telah mampu bertahan dari serangan, kegelapan dan kedinginan.

"Kami diberitahukan bahwa kami tidak punya pilihan selain menyerah. Oleh sebab itu, kami membalas dengan mengatakan bahwa kami punya tak punya pilihan lain selain menang. Kami bertempur sebagai satu kesatuan, seluruh negara, semua wilayah kita. Saya mengagumi kalian semua [warga Ukraina]," katanya, dikutip melalui Youtube The Telegraph, Minggu (1/1/2023).

Di sisi lain, Presiden Rusia Vladimir Putin justru menyampaikan pesan Tahun Baru secara tidak biasa, di mana nahkoda Negeri beruang Merah ini berpidato sambil diapit para prajurit, bukan tembok Kremlin seperti biasanya. 

Putin mengaku bahwa 2022 merupakan tahun yang jelas memisahkan tokoh-tokoh yang merefleksikan keberanian dan kepahlawanan dari pengkhianatan dan kepengecutan sehingga dirinya berterima kasih kepada tentara Rusia, tetapi juga menuntut lebih banyak dari mereka.

"Hal yang utama adalah nasib Rusia. Mempertahankan Tanah Air ini adalah tugas suci kita pada nenek moyang dan anak cucu kita. Moral, kebenaran sejarah berada di pihak kita," ujarnya.

BACA JUGA : Ukraina Sambut Ajakan Damai Vladimir Putin

Dia pun kembali menegaskan bahwa saat ini pihak Barat masih berniat menghancurkan Rusia dengan menggunakan Kiev, sehingga dirinya berjanji tidak akan membiarkan hal itu dengan memberi sinyal bahwa perang akan terus berlangsung sampai mengeluarkan pemenangnya.

"Kami selalu tahu, dan sekarang kami kembali diyakinkan bahwa kedaulatan, kemerdekaan, masa depan Rusia yang aman hanya bergantung pada kami, pada kekuatan dan niat kami untuk menang," pungkas Putin.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Bisnis.com

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

LITERASI KESEHATAN: Warga Lansia Diminta Bijak Memilih Jenis Olahraga

Gunungkidul
| Jum'at, 26 April 2024, 22:07 WIB

Advertisement

alt

Sandiaga Tawarkan Ritual Melukat ke Peserta World Water Forum di Bali

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 19:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement