Advertisement
Semeru Erupsi, Luncurkan Awan Panas Sejauh 7 Km

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) melaporkan erupsi Gunung Semeru hingga Minggu (4/12/2022) pagi meluncurkan awan panas hingga 7 kilometer (km).
Berdasarkan pantauan CCTV Semeru, jarak luncur awan panas guguran (APG) bervariasi, dengan jarak terpanjangnya tujuh kilometer.
APG yang bersumber dari tumpukan di ujung lidah lava yang berada sekitar 800 meter dari puncak atau Kawah Jonggring Seloko ini telah menyebabkan erupsi yang disertai dengan kolom abu teramati berwarna kelabu dengan intensitas sedang hingga tebal ke arah tenggara serta selatan setinggi kurang lebih 1.500 di atas puncak.
"Abu vulkanik mengarah ke selatan, ke Rowo Baung. Di sana sudah ada teman-teman yang membagikan masker dan memberikan sosialisasi kepada masyarakat," terang Kabid Kedaruratan BPBD Kabupaten Lumajang Joko Sambang dalam keterangan resmi, Minggu (4/12/2022).
Di sisi lain, Joko juga menyampaikan bahwa pihaknya masih terus melakukan pemantauan dari pos pantau yang berjarak kurang lebih 12 kilometer dari puncak Gunung Semeru.
Akibat abu vulkanik yang disebabkan oleh erupsi Gunung Semeru, masyarakat diimbau untuk tidak melakukan kegiatan sosial serta menjauhi wilayah sektor tenggara di sepanjang Besuk Kobokan dengan jarak sejauh 13 km dari puncak.
Selain itu, berdasarkan pemantauan yang dilakukan oleh BPBD bersama Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG), ditemukan adanya potensi perluasan awan panas dan aliran lahar hingga jarak 17 km dari puncak. Untuk itu, masyarakat sekitar juga diminta untuk tidak melakukan aktivitas pada jarak 500 meter dari tepi sungai di sepanjang Besuk Kobokan.
"Masyarakat diharapkan selalu mewaspadai potensi APG, guguran lava, dan lahar di sepanjang aliran sungai/lembah yang berhulu di puncak Gunungapi Semeru, terutama sepanjang Besuk Kobokan, Besuk Bang, Besuk Kembar, dan Besuk Sat," terangnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Kompol Ika Santi Jabat Wakapolres, Ini Sederet Rotasi Jabatan di Polres Bantul
Advertisement

Pengin Nikmati Air Terjun Swiss dan Kebun Tulip ala Belanda, Objek Wisata Ini Cocok untuk Anda
Advertisement
Berita Populer
- Gaji ke-13 PNS Cair Hari Ini, Cek Rinciannya
- Viral Pesawat Asing Parkir Setahun di Bandara Kertajati, Ini Penjelasan Kemenhub
- Simak Daftar Kalender Jawa Juli 2023 Lengkap dengan Weton
- Waskita Targetkan 243 Lelang di 2023, Incar Proyek Rp121,75 Triliun
- 30.000 Nakes Demo di Depan Gedung DPR Tolak RUU Kesehatan
- Hari Raya Iduladha 2023? Ini Jadwalnya versi Pemerintah dan Muhammadiyah
- KPK Periksa Brigita Manohara Sebagai Saksi Korupsi Bupati Mamberamo Tengah
Advertisement
Advertisement