Advertisement
Buntut Kasus Brigadir J, Ini Nama-Nama Lain yang Dimutasikan Selain Ferdy Sambo
Irjen Pol. Ferdy Sambo (kanan). - JIBI
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA -- Buntut dari hasil pemeriksaan kasus kematian Brigadir J dalam kasus polisi tembak polisi, selain Irjen Pol. Ferdy Sambo yang resmi dicopot sebagai Kepala Divisi Propam Polri, sejumlah perwira tinggi (pati) dan perwira menengah (pamen) yang dimutasikan dari jabatan mereka sebelumnya.
Sementara Wakabareskrim Irjen Pol. Syahar Diantono didapuk menggantikan Irjen Pol. Ferdy Sambo sebagai Kepala Divisi Propam Polri. Hal ini sesuai dengan surat telegram (TR) ST No.1628/viii/kep/2022 tertanggal 4 Agustus 2022.
Advertisement
“Dalam ST itu, salah satunya berisi bahwa Irjen Pol Ferdy Sambo Kadiv Propam polri dimutasikan sebagai Pati Yanma Polri,” ucap Kadiv Humas Polri, Dedi Prasetyo kepada wartawan, Kamis (4/8/2022).
BACA JUGA: BREAKING NEWS: Ferdy Sambo Resmi Dicopot sebagai Kepala Divisi Propam Polri
Selain Irjen Pol. Ferdy Sambo dan Irjen Pol. Syahar Diantono, ST tersebut juga memuat nama-nama lainnya yang dibebastugaskan dari jabatan sebelumnya dan juga mendapatkan pengangkatan jabatan. Dari informasi yang diterima Harianjogja.com, berikut nama-nama tersebut:
1. Brigjen Pol. Hendra Kurniawan dari Karopaminal Divisi Propam Polri dimutasi sebagai Pati Yanma Polri.
2. Brigjen Pol. Anggoro Sukartono yang semula menjabat Karowabprof Divpropam Polri diangkat sebagai Karopaminal Divisi Propam Polri.
3. Kombes Pol. Agus Wijayanto yang semula menjabat sebagai Sesrowabprof Divisi Propam diangkat sebagai Karowabprof Divpropam Polri.
4. Brigjen Pol. Benny Ali yang semula menjabat sebagai Karoprovos Divisi Propam dimutasikan sebagai Pati Yanma.
5. Kombes Pol. Gupuh Setiyono yang semula menjabat Kabag Yanduan Divisi Propam diangkat sebagai Karoprovos Divisi Propam.
6. Kombes Pol. Denny Setia Nugraha yang semula menjabat sebagai Sesropaminal Divisi Propam dimutasikan sebagai Pamen Yanma Polri.
7. Kombes Pol. Edgar Diponegoro yang semula menjabat sebagai Kabag Binpam Ropaminal Divisi Propam diangkat sebagai Sesropaminal Divisi Propam.
8. Kombes Pol. Agus Nurpatria yang semula menjabat sebagai Kaden A Ropaminal Divisi Propam dimutasikan sebagai Pamen Yanma Polri.
9. AKBP Arif Rachman Arifin yang semula menjabat sebagai Wakaden B Ropaminal Divisi Propam dimutasikan sebagai Pamen Yanma Polri.
10. Kompol Baiquni Wibowo yang semula menjabat sebagai Kasubbagriksa Baggaketika Rowabprof Divisi Propam dimutasikan sebagai Pamen Yanma Polri.
11. Kompol Chuck Putranto yang semula menjabat sebagai Kasubbagaudit Baggaketika Rowabprof Divisi Propam dimutasikan sebagai Pamen Yanma Polri.
12. AKBP Ridwan Rhekynellson Soplanit yang semula menjabat sebagai Kasatreskrim Polres Metro Jaksel dimutasikan sebagai Pamen Yanma Polri.
13. AKP Rifaizal Samual yang semula menjabat sebagai Kanit 1 Satreskrim Polres Metro Jaksel dimutasikan sebagai Yanma Polri.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
PAD Pariwisata Kulonprogo 2025 Meleset, Study Tour Jadi Biang
Advertisement
Thailand Legalkan Pernikahan Sesama Jenis, Dorong Ekonomi Pelangi
Advertisement
Berita Populer
- Prabowo: Bencana Sumatera Tak Perlu Status Nasional
- 20 Ribu Buruh Akan Demo Tolak UMP 2026 di Jakarta dan Bandung
- xAI Kembangkan Colossus di Memphis, Target Pusat Data AI Terbesar
- Malam Tahun Baru di Prambanan Tanpa Kembang Api, Langit Penuh Doa
- Arab Saudi Pecahkan Rekor Eksekusi Mati 2025, 356 Orang
- Persijap Jepara Resmi Rekrut Borja Herrera dan Aly Ndom
- China Wajibkan Produsen Baterai Lapor Jejak Karbon Mulai 2026
Advertisement
Advertisement



