Gereja & Situs Budaya Dihancurkan Rusia, Ukraina Minta Ruang Udara Ditutup
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA – Beberapa tempat bersejarah maupun situs budaya Ukraina menjadi sasaran pemboman tentara Rusia dalam invasi yang sudah berlangsung lebih dari sepekan. Menteri Kebudayaan dan Kebijakan Informasi Oleksandr Tkachenko menyerukan penutupan langit di atas Ukraina.
Menurutnya, sebagian sasaran perang Putin di Ukraina dilakukan dari udara. Sirene serangan udara terdengar 60 kali hanya di Kyiv.
Advertisement
“Rudal dan pesawat Rusia sengaja menghancurkan pusat-pusat bersejarah kota-kota besar. Putin ingin menghancurkan warisan dan budaya Eropa, menghapusnya dari muka bumi,” kata Oleksandr dilansir dari laman resmi Pemerintah Ukraina, Jumat (4/3/2022).
Olek menambahkan, di Kharkiv, Rusia menembaki Katedral Assumption, tempat orang-orang bersembunyi, gedung-gedung Universitas Seni Nasional Kharkiv, Asrama Akademi Kebudayaan Negeri Kharkiv, dan di Ivankov dekat Kiev - museum seniman terkenal dunia Maria Pryimachenko, yang karyanya dikagumi oleh Pablo Picasso.
Akademi Seni dan Desain Dekoratif Negara Kyiv yang dinamai Mykhailo Boychuk juga tidak luput dirusak oleh Rusia.
“Seorang diktator gila mengancam akan menghancurkan Katedral St. Sophia di Kyiv, sebuah gereja UNESCO yang dibangun pada abad ke-11!,” tegasnya.
“Ratusan korban tak berdosa, kehancuran total gereja, katedral dan museum - adalah harga dari langit yang masih terbuka di atas Ukraina,”imbuhnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Terkait Pemulangan Mary Jane, Filipina Sebut Indonesia Tidak Minta Imbalan
- Polisi Tembak Polisi hingga Tewas di Solok, Polda Sumbar Dalami Motifnya
- Eks Bupati Biak Ditangkap Terkait Kasus Pelecehan Anak di Bawah Umur
- Profil dan Harta Kekayaan Setyo Budiyanto, Jenderal Polisi yang Jadi Ketua KPK Periode 2024-2029
- Pakar Hukum Pidana Nilai Penetapan Tersangka Tom Lembong Masih Prematur
Advertisement
Eko Suwanto Sebut Cawali Jogja Hasto Wardoyo Punya Semangat Melayani Rakyat & Anti Korupsi
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Ketua MPR: Presiden Prabowo Disegani Saat Tampil di G20 Paparkan Hilirisasi SDA
- BRIN Usulkan Pemanfaatan Data Satelit dan Kecerdasan Buatan untuk Penanganan Bencana
- Anies Baswedan Diprediksi Mampu Dongkrak Elektabilitas Pramono Anung-Rano Karno
- Inggris Dukung Indonesia Tambah Kapal Tangkap Ikan
- Presiden Prabowo dan PM Inggris Sepakat Dukung Gencatan Senjata di Gaza
- RUU Tax Amnesty Tiba-tiba Masuk Prolegnas, Pengamat: Prioritas Saat Ini Justru RUU Perampasan Aset
- Bareskrim Polri Pulangkan DPO Judi Online Situs W88 dari Filipina
Advertisement
Advertisement