Advertisement
WhatsApp Down, Rezeki Nomplok bagi Signal & Telegram
Tampilan aplikasi Signal - Bloomberg
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA – Gangguan teknis yang menimpa Facebook, Instagram, dan WhatsApp justru menjadi berkah bagi Signal, aplikasi pesan instan yang diperkenalkan oleh Edward Snowden. Aplikasi itu mencatat lonjakan pendaftaran pengguna baru selama gangguan terjadi.
Dilansir Bloomberg, Selasa (5/10/2021), Signal menyatakan jutaan pengguna baru terpantau bergabung dengan aplikasi ini pada Senin kemarin.
Advertisement
Millions of new people have joined Signal today and our messaging and calling have been up and running but some people aren't seeing all of their contacts appear on Signal. We're working hard to fix this up.
— Signal (@signalapp) October 4, 2021
Facebook mengalami gangguan teknis selama 6 jam dan merembet hingga WhatsApp dan Instagram. Ini membuat 2,7 juta pelanggannya di seluruh dunia tidak bisa mengakses ketiga aplikasi tersebut.
Baca juga: Server Masih Down hingga Pagi, WhatsApp Sempat Tak Bisa Diakses di Beberapa Negara
Gangguan teknis yang dialami Facebook membuat kompetitor layanan serupa ketiban berkah. Jaringan Twitter Inc. masih beroperasi normal ketika semua aplikasi media sosial milik Facebook down, membuat CEO Twitter Jack Dorsey mengajak pengguna media sosialnya untuk beralih ke Signal dari semua aplikasi media sosial yang dimiliki Facebook.
Signal sendiri merupakan layanan pesan yang fokus pada privasi, bahkan perusahaan ini menekankan tidak akan mengumpulkan data apapun dari pengguna meski ditekan oleh pemerintah.
Selain Signal, Telegram juga menjadi alternatif bagi pengguna WhatsApp selama aplikasi tersebut tidak bisa diakses selama 6 jam.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bloomberg, Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Bulog Bakal Pakai Beras Premium untuk MBG dan Batalion TNI
- Tidak Boleh Tokoh Fiksi, Pekerjaan di KTP Diatur Ketat, Ini Daftarnya
- Banjir Kiriman Ciliwung Rendam Kebon Pala Jakarta
- BPBD Magetan Kerahkan SAR, Pendaki Mongkrang Belum Ditemukan
- BMKG Wanti-wanti Hujan Lebat di Jateng hingga Akhir Januari 2026
Advertisement
Ratusan Rumah di Jogja Masih Buang Limbah Domestik ke Sungai
Advertisement
Festival Lampion Dinosaurus Zigong Tarik Wisatawan ke Sichuan
Advertisement
Berita Populer
- Tol Jogja-Solo Ruas Prambanan-Purwomartani Siap Layani Pemudik Lebaran
- Dito Ariotedjo Diperiksa KPK, Jelaskan Kunker Jokowi ke Arab Saudi
- Persipura Antisipasi Kekuatan Baru PSS Sleman di Pekan ke-17
- Pasar Eropa Jadi Tumpuan Baru Ekspor DIY di Tengah Tekanan Global
- PSS Sleman Siaga Hadapi Persipura yang Sedang Menanjak
- KPK Tekankan Bahaya Gratifikasi kepada Pejabat Sleman
- Petani Bambanglipuro Bantul Gropyokan Tikus Biang Kerok Gagal Panen
Advertisement
Advertisement



