Advertisement
127 Kasus Lokal Baru Ditemukan di Singapura
Ilustrasi. - Freepik
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Pada Sabtu (4/7/2021) Singapura mencatat adanya penambahan 127 kasus baru Covid-19. Sekitar 75 kasus di antaranya merupakan klaster Pelabuhan Perikanan Jurong dan lima di antaranya masih berkaitan dengan klaster karaoke dan klub malam.
Dikutip dari Today Online, total kasus klaster perikanan Jurong mencapai 740 orang dan dari karaoke malam 232 kasus. Kementerian Kesehatan Singapura mengatakan sekitar 29 kasus di antaranya masih berkaitan dengan kasus infeksi sebelumnya.
Advertisement
Dari 127 kasus, 69 kasus positif di antaranya masih berkaitan dengan kasus sebelumnya. Kini mereka semua telah menjalani masa karantina. Sedangkan 29 kasus sebelumnya terdeteksi dari tracing.
Sebanyak enam pasien tersebut adalah lansia berusia lebih dari 70 tahun dan belum divaksin atau sebagian di antaranya sudah divaksin tetapi memiliki komorbid.
Kementerian Kesehatan Singapura mengatakan ditambah dengan 127 kasus transmisi lokal itu, total ada 130 kasus baru Covid-19 yang terdeteksi hingga Sabtu. Tiga pasien lain merupakan kasus impor dan telah menjalani masa isolasi mandiri saat tiba di Singapura. Total hingga saat ini kasus positif di Singapura 64.054.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Today Online
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement
Wisata ke Meksiko Dilarang Bawa Vape, Turis Terancam Penjara 8 Tahun
Advertisement
Berita Populer
- Pakar Ungkap Cara Orang Tua Hadapi Tekanan Tren pada Remaja
- Polisi Hentikan Penyelidikan Kasus Dugaan Kekerasan Verbal Guru
- Ketua OJK Mahendra Siregar Resmi Mundur Bersama Dua Pejabat
- Dana Hibah Pariwisata Sleman Diduga Dongkrak Elektabilitas Kustini
- Roedy Yulianto Jadi Plh Kapolresta Sleman, Ini Kata Kadivhumas Polri
- Buffet Buka Puasa Ramadan, Satoria Hotel Hadirkan Magical Ramadan 2.0
- Undian Liga Champions: Madrid Jumpa Benfica, PSG Lawan Monaco
Advertisement
Advertisement




