Advertisement
Survei: Mayoritas Rakyat Indonesia Tolak Jabatan Presiden Tiga Periode

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA -- Salah satu isu yang muncul saat pandemi Covid-19 adalah adanya wacana jabatan presiden tiga periode.
Meski demikian, survei Voxpol Center menunjukkan mayoritas rakyat Indonesia (73,7 persen) menolak adanya wacana penambahan masa jabatan presiden menjadi 3 periode.
Advertisement
Sementara yang setuju jabatan presiden 3 periode hanya 22,6 persen dan sisanya 3,7 persen tidak menjawab.
"Ini artinya wacana yang digulirkan sebagian kalangan untuk mendorong presiden Joko Widodo untuk kembali dipilih sebagai presiden mendapat penolakan dari masyarakat," kata Direktur Eksekutif Voxpol Center Research and Consulting Pangi Syarwi Chaniago, Sabtu (3/7/2021).
Adapun dari jumlah mayoritas pemilih yang menolak wacana ini beralasan bahwa penambahan masa jabatan presiden merupakan kemunduran demokrasi (33,4 persenl, regenerasi kepemimpinan nasional akan terhambat/mandeg (28,2 persen).
Sementara sisanya beralasan jabatan presiden 3 periode akan memicu menguatnya KKN dan oligarki (9,9 persen), pengkhianat demokrasi (8,7 persen) dan untuk menjebak presiden (4,6 persen).
Kendati demikian, Pangi mengatakan bahwa dari sisi kinerja pemerintahan di bawah kepemimpinan Joko Widodo dan Ma’ruf Amien 54,5 persen publik puas dengan kinerja pemerintahan sementara 43 persen tidak puas.
"Angka ini menjadi lampu kuning bagi pemerintah untuk terus berbenah karena tingkat kepuasan saat ini terbilang masih belum cukup untuk mengatakan bahwa pemerintah sukses di mata publik," jelasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Jelang Libur Waisak, 368.470 Kendaraan Tinggalkan Jabotabek
- Menteri HAM Natalius Pigai Menilai Bagus Rencana Gubernur Jabar Mengirim Siswa Nakal ke Barak Militer
- Satgas Koperasi Merah Putih Resmi Dibentuk, Zulkifli Hasan Jabat Ketua
- Selain GBK, Hotel Sultan hingga TMII Juga Bakal Dikelola Danantara
- Puluhan Warga Badui Digigit Ular Berbisa, 2 Meninggal Dunia
Advertisement
Advertisement

Amerika Serikat Keluarkan Peringatan Perjalanan untuk Warganya ke Indonesia, Hati-Hati Terorisme dan Bencana Alam
Advertisement
Berita Populer
- Polisi Turunkan Paksa Atribut Bendera dan Spanduk Ormas
- Stok Beras Capai 3,6 Juta Ton, Pemerintah Akan Bangun 25 Ribu Gudang Darurat
- Kemenkopolkam: Berantas Premanisme Berkedok Ormas Lewat Penindakan Hukum
- Viral Pengamen Rusak Bus Primajasa, 1 Pelaku Diringkus dan 1 Orang Buron
- Sekjen PBB Sambut Positif Gencatan Senjata India-Pakistan
- Ratusan Preman Ditangkap dalam Operasi Serentak di Jawa Tengah
- 2.113 Jemaah Calon Haji Tiba di Madinah
Advertisement