Advertisement
Dari Jogja, Jokowi ke Semarang Tinjau Vaksinasi Massal Tokoh Agama & Santri
Presiden Joko Widodo meninjau langsung pelaksanaan vaksinasi Covid/19 kepada wartawan di Hall Basket Senayan, Jakarta, Kamis 25 Februari 2021 / Youtube Setpres
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Seusai menyaksikan vaksinasi Covid-19 bagi seniman di Bantul, DIY, Presiden Joko Widodo (Jokowi) menuju Semarang untuk meninjau langsung proses vaksinasi Covid-19 massal bagi ulama, tokoh lintas agama, dan santri.
“Saya melihat semuanya berjalan dengan baik, manajemennya rapi, prosesnya juga lancar, dan kita berharap beliau-beliau yang telah divaksin bisa terlindungi agar tidak terpapar oleh Covid-19 dan aktivitasnya di dalam rangka keagamaan bisa berjalan dengan baik,” kata Jokowi dikutip dari YouTube Sekretariat Presiden, Rabu (10/3/2021).
Advertisement
Kepala Negara berharap, program vaksinasi Covid-19 nasional juga dilakukan di provinsi-provinsi yang lain dengan menyasar para ulama, tokoh lintas agama, dan para santri.
Baca juga: Jokowi Minta Seniman Tetap Berkarya meski Masih Pandemi Covid-19
Presiden Jokowi, pada hari ini juga melakukan kunjungan kerja ke Yogyajarta guna memantau pelaksanaan vaksinasi bagi 517 seniman di Padepokan Seni Bagong Kussudiardja, Bantul, DI Yogyakarta, Rabu (10/3/2021).
Jokowi mengatakan bahwa setahun terakhir merupakan waktu yang tidak gampang bagi para pekerja seni, tetapi sejalan dengan upaya penanganan pandemi, dia meminta para seniman untuk tetap melahirkan karya.
Sepanjang 2021, Presiden telah memantau sejumlah vaksinasi untuk berbagai kalangan mulai dari tenaga kesehatan, guru dan tenaga pendidik, para tokoh agama, jurnalis, pedagang pasar hingga yang terbaru vaksinasi untuk para pekerja seni.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- KPK Belum Tahan Yaqut dan Gus Alex, Tunggu Proses Lengkap
- Yaqut Resmi Jadi Tersangka Kasus Kuota Haji, Segini Daftar Kekayaannya
- Bahlil: Tambang untuk Ormas Tetap Jalan Meski Diuji MK
- Ketegangan Baru: Uni Eropa Kritik Klaim Donald Trump atas Greenland
- Pencurian Baut Rel di Blitar Ancam Keselamatan Kereta
Advertisement
Bank Sleman Siapkan Mobile Banking, Target Beroperasi 2026
Advertisement
Destinasi Favorit Terbaru di Sleman, Tebing Breksi Geser HeHa Forest
Advertisement
Berita Populer
- Toyota Yaris 2026 Resmi Meluncur, Tampil Modern Berjiwa Kaizen
- Kunjungan Wisata Kraton Jogja Turun Sepanjang 2025
- Longsor Gunung Sampah di Cebu Filipina: 1 Tewas, 38 Hilang
- Ekspor DIY Terkoreksi, Industri Pengolahan Masih Dominan
- Link Nonton Duel Persita vs Borneo FC, Berharap Dukungan Penonton
- Kasus Kuota Haji: Yaqut dan Gus Alex Resmi Tersangka
- Sabu Diselipkan di Kerah Sweater, Digagalkan Petugas Rutan Temanggung
Advertisement
Advertisement



