Advertisement

Mobil Alphard Milik Pengusaha di Solo Diberondong Tembakan

Ichsan Kholif Rahman/Suharsih
Rabu, 02 Desember 2020 - 22:37 WIB
Sunartono
Mobil Alphard Milik Pengusaha di Solo Diberondong Tembakan Mobil Toyota Alphard milik seorang pengusaha Solo yang ditembaki hingga delapan kali di Jl Monginsidi, Banjarsari, Solo, Rabu (2/12/2020) siang. - Solopos/Ichsan Kholif Rahman.

Advertisement

Harianjogja.com, SOLO -- Peristiwa penembakan terjadi di Jl Monginsidi, Banjarsari, Solo, Rabu (2/12/2020) siang. Mobil Toyota Alphard milik seorang pengusaha ditembaki hingga delapan kali. Tidak ada korban jiwa maupun luka dalam kejadian tersebut. Polisi masih menyelidiki motif penembakan itu.

Kapolresta Solo Kombes Pol Ade Safri Simanjuntak membenarkan adanya kejadian tersebut. Ia mengungkapkan peristiwa itu terjadi sekitar pukul 12.00 WIB, Rabu. Korban yang pemilik mobil merupakan seorang pengusaha asal Jebres, Solo, berinisial I. Sedangkan pelaku diketahui berinisial LJ, 72, juga warga Jebres, Solo.

Advertisement

BACA JUGA : Pelaku Penembakan di Pandak Diringkus Polisi, Ini Motifnya

"Jadi sekira pukul 12.00 WIB tadi siang di Jl Monginsidi, Kecamatan Banjarsari, telah terjadi tindak pidana penembakan yang dilakukan oleh seorang tersangka atas inisial LJ umur 72 tahun, warga Jebres, terhadap mobil warna hitam sebanyak delapan kali," jelas Kapolresta kepada wartawan, Rabu sore.

Kapolresta mengatakan pelaku menggunakan pistol jenis Walter dengan peluru kaliber 22 mm. Pelaku menembaki mobil Alphard itu dari arah luar dan mengenai bodi serta jok mobil.

BACA JUGA : Pesta Halloween di Sebuah Rumah Berujung Penembakan

Penembakan dilakukan saat mobil dalam keadaan berjalan dengan I serta sopirnya berada di dalam mobil. "Kami masih menyelidiki kasus ini, yang jelas pelaku saat ini sudah kami tangkap," jelas Kapolresta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : JIBI/Solopos

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Cara Membeli Tiket KA Bandara Jogja via Online

Jogja
| Jum'at, 26 April 2024, 00:17 WIB

Advertisement

alt

Sandiaga Tawarkan Ritual Melukat ke Peserta World Water Forum di Bali

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 19:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement