Advertisement

Dalam Sepekan Covid-19 di Solo Tambah 17 Kasus

Mariyana Ricky Prihatina Dewi
Sabtu, 22 Agustus 2020 - 06:27 WIB
Sunartono
Dalam Sepekan Covid-19 di Solo Tambah 17 Kasus Ilustrasi - Pixabay

Advertisement

Harianjogja.com, SOLO -- Jumlah kasus baru konfirmasi positif virus corona di Kota Solo bertambah 17 orang dalam sepekan terakhir. Setiap hari selalu ada tambahan kasus baru.

Terakhir, Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Solo mencatat tambahan 2 kasus baru pada Jumat (21/8/2020). Ini berarti selama sepekan terakhir sejak Jumat pekan lalu, selalu ada temuan kasus baru.

Advertisement

Kepala Dinas Kesehatan Kota (DKK) Solo, Siti Wahyuningsih, mengatakan tambahan dua kasus baru tersebut perinciannya perempuan usia 54 tahun asal Kerten, Laweyan, dan pria umur 34 tahun asal Sumber, Banjarsari.

BACA JUGA : Muncul 3 Klaster Baru Covid-19 di Solo, Ini Daftarnya

Kasus konfirmasi baru positif corona asal Kerten, Solo, adalah ekor dari kasus sebelumnya. "Sedangkan yang dari Sumber merupakan warga yang melakukan uji swab mandiri dan hasilnya positif,” kata dia saat dihubungi Solopos.com, Jumat (21/8/2020) petang.

Sekretaris Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Solo itu mengatakan setiap hari selalu mencatat tambahan kasus baru. Hal tersebut, kata dia, juga terjadi di daerah lain.

Ia meminta masyarakat terus waspada dan mengetatkan protokol kesehatan. Sebagai informasi, selama sepekan sejak Jumat (14/8/2020) lalu, jumlah kasus bertambah 17 orang. Seluruhnya berasal dari masyarakat umum.

BACA JUGA : Jumlah Pasien Covid-19 di Solo Meningkat, Waspada 

Belasan kasus baru konfirmasi positif corona di Solo itu itu masih didominasi dari pasien suspek yang naik kelas jadi kasus konfirmasi.

Uji Swab Mandiri

Sisanya, hasil pengembangan tracing kasus sebelumnya dan warga yang menjalani uji swab mandiri. Tren ini berbeda dengan pekan-pekan sebelumnya yang didominasi tenaga kesehatan (nakes).

Di sisi lain, Pemkot Solo tengah menyusun aturan turunan dari Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 6 Tahun 2020 tentang Peningkatan Disiplin dan Penegakan Hukum Protokol Kesehatan.

Aturan itu salah satunya memuat sanksi dan denda pelanggaran protokol kesehatan. Sementara itu, tambahan dua kasus baru positif corona pada Jumat menambah jumlah kasus positif di Solo kumulatifnya menjadi 347 orang.

BACA JUGA : Dilakukan Saat Pandemi Covid-19, Seperti Ini Proses

Perinciannya, 297 orang sembuh, 21 orang isolasi mandiri, 15 orang dirawat inap, dan 14 orang meninggal dunia. Sedangkan catatan kumulatif pasien suspek menyentuh 1.070 orang.

Penjabarannya, 1.011 discard atau sembuh, enam orang dirawat inap dan empat orang karantina mandiri (suspek aktif), serta 49 suspek meninggal dunia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : JIBI/Solopos

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Jadwal Pemadaman Jaringan Listrik di Kota Jogja Hari Ini, Cek Lokasi Terdampak di Sini

Jogja
| Jum'at, 26 April 2024, 06:27 WIB

Advertisement

alt

Sandiaga Tawarkan Ritual Melukat ke Peserta World Water Forum di Bali

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 19:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement