Advertisement
Ini Komentar Habib Syech Terkait Penyerangan di Mertodranan Solo

Advertisement
Harianjogja.com, SOLO -- Habib Syech bin Abdul Qadir Assegaf mendapat kunjungan silaturahmi dari Kapolresta baru Solo Kombes Pol Ade Safri Simanjuntak di kediamannya, kawasan Pasar Kliwon, Rabu (12/8/2020).
Dalam kesempatan itu, dia meminta masyarakat Kota Solo untuk tidak panik, bingung, dan takut, menyikapi insiden kekerasan berupa perusakan dan penganiayaan oleh sejumlah orang di Mertodranan, Pasar Kliwon, Solo, pada Sabtu (8/8/2020) lalu.
Advertisement
Habib Syech meminta masyarakat mempercayakan penanganan kasus itu kepada kepolisian serta mendoakan kepolisian agar segera menyelesaikan masalah itu.
BACA JUGA : Midodareni di Solo Diserang Massa Atas Nama Agama, Ini
"Saya tidak akan membawa siapa yang benar dan salah. Saya hanya mendoakan supaya permasalahan yang terjadi beberapa waktu lalu tidak akan terjadi lagi di Solo dan Indonesia. Serta semoga yang diusahakan kepolisian segera terselesaikan," ujar Habib Syech bin Abdul Qadir Assegaf saat silaturahmi dengan Kapolresta Solo tersebut.
Habib Syech menegaskan masyarakat Solo jangan mudah terprovokasi dengan berita-berita hoaks tentang kejadian kekerasaan beberapa waktu lalu di Mertodranan. Berita hoaks itu bertujuan memperkeruh permasalahan itu.
Masyarakat, lanjut Habib Syech, cukup mempercayakan kepada polisi. Ia meminta masyarakat ikut mengamankan wilayah masing-masing. Dengan bersama-sama mengamankan wilayah masing-masing, Indonesia akan aman.
BACA JUGA : Tersangka Penyerangan Atas Nama Agama di Solo Menangis
"Indonesia butuh kemesraan, tidak perlu saling mencaci atau menyakiti. Jika menemukan suatu permasalahan di masyarakat, serahkan ke aparat keamanan. Jangan main hakim sendiri, sadar hidup berbangsa bukan untuk bermusuhan," papar Habib Syech.
Dalam kesempatan silaturahmi dengan Kapolresta Solo itu, Habib Syech menambahkan orang yang baik yakni orang-orang yang selalu mendoakan kebaikan orang lain, menjadikan lingkungan baik dan aman karena sosok orang baik.
Menurutnya, Islam di mana saja tempatnya selalu membawa kesejukan masyarakat sekitar. Islam agama sejuk, teduh, dan umat Nabi Muhammad. Akhlak paling mulia di muka bumi yakni akhlak Nabi Muhammad. Karenanya, Habib Syech melanjutkan jika mengaku sebagai umat Islam sudah sepatutnya mengikuti akhlak Rasulullah.
"Orang yang beragama itu selalu sejuk, kalau diajak omong ya nyenengke. Adab orang Indonesia bukan saling menyalahkan. Mari bersatu mewujudkan Indonesia aman dengan cara masing-masing. Polisi sesuai tugasnya, rekan-rekan media sesuai tugasnya, saya juga bismillah menggunakan cara saya. Kalau tidak bisa dengan cara apa pun, ya berdoa," ujar Habib Syech.
BACA JUGA : Muhammadiyah & GP Ansor Kecam Penyerangan terhadap
Sementara itu, Kombes Pol Ade Safri Simanjuntak dalam silaturahmi dengan Habib Syech itu memperkenalkan diri sebagai Kapolresta Solo menggantikan Kombes Pol Andy Rifai. Dia menyampaikan komitmen kepolisian untuk tidak memberi ruang bagi kelompok intoleran maupun premanisme.
"Kami akan lakukan tindakan tegas terukur demi menjaga Kota Solo aman, damai, kondusif," ujar Kapolresta.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Solopos
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Imigrasi Medan Gagalkan Enam WNI Ilegal yang Hendak Bekerja ke Kamboja
- Polisi Bongkar Komplotan Pengoplos Gas Melon di Karawang dan Semarang
- Dua Kapal Wisata tenggelam di China, Tiga Orang Tewas dan 14 Hilang
- Presiden Prabowo Upayakan Turunkan Lagi Biaya Haji hingga di Bawah Malaysia
- Jadwal Prosesi Pemilihan Paus Baru Ditetapkan Rabu, Kardinal Ignatius Suharyo Tiba di Roma
Advertisement

Ada Lagi Hewan Mati di Zona Merah Antraks, Lalu Lintas Ternak di Gunungkidul Bakal Diawasi Ketat
Advertisement

Asyiknya Interaksi Langsung dengan Hewan di Kampung Satwa Kedung Banteng
Advertisement
Berita Populer
- Polisi Bongkar Komplotan Pengoplos Gas Melon di Karawang dan Semarang
- Imigrasi Medan Gagalkan Enam WNI Ilegal yang Hendak Bekerja ke Kamboja
- Per Februari 2025, BPS Sebut Angka pengangguran di Indonesia Naik 83 Ribu Orang
- Ramai Soal Vasektomi, Ini Hukum Vasektomi Dalam Islam
- 5.114 Calon Haji Diberangkatkan Hari Ini
- Investasi Jateng pada Triwulan I 2025 Capai Rp21 Triliun
- BPKH dan Bank Muamalat Perkuat Sinergi Bisnis Tingkatkan Layanan Haji
Advertisement