Advertisement
Inggris Sebut Peretas Berafiliasi dengan Rusia Coba Curi Data Vaksin Corona

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Badan Keamanan Siber Inggris (NCSC) pada Kamis (16/7/2020) mengumumkan bahwa mereka mengidentifikasi upaya peretasan data vaksin Covid-19 oleh kelompok bernama APT29, alias the Dukes, alias Cozy Bear.
Kelompok peretas ini, kata Direktur NCSC Paul Chichester, terafiliasi dengan rezim pemerintah Rusia pimpinan Vladimir Putin.
Advertisement
"Selama 2020 ini, APT29 mengincar banyak organisasi dari beragam latar belakang, termasuk pengembangan vaksin corona di Kanada, AS dan Inggris. Mereka menunjukkan kecenderungan untuk mencuri data-data perkembangan terkini soal riset dan pengetesan vaksin," tulis Chichester dalam laporan resminya, dikutip dari BBC.
BACA JUGA : Bertambah 7 Dalam Sehari, Kasus Corona di DIY Melonjak Lagi
NCSC mengatakan bahwa upaya peretasan ini tidak teridentifikasi oleh mereka saja. Sebelumnya, mereka mengklaim telah mendapat laporan serupa dari Badan Komunikasi Siber Kanada (CSE), serta tiga lembaga intelijen AS.
Ketiga lembaga yang dimaksud adalah Departement of Himeland and Security (DHS), Cyber-security Infrastructure Security Agency (CISA), serta US National Security Agent (NSA).
Cara kerja APT29 relatif beragam. Dalam beberapa kasus, mereka mengincar titik lemah sistem komputer target dan menanamkan malware bernama WellMess dan WelMail. Kedua jenis malware ini dapat mengunduh dan mengunggah atau memodifikasi berkas-berkas dari komputer yang terinfeksi.
BACA JUGA : 260 Warga DIY Berhasil Sembuh dari Virus Corona
Di kasus lain, mengacu laporan NCSC, mereka juga mengincar kode akses individu tertentu berserta password dengan cara spear-phising.
Spear phising adalah metode peretasan untuk mengidentifikasi perintah masukan yang dilakukan target. Dengan metode ini, peretas bisa memiliki keleluasaan akses kontak, email, dan data pribadi target. Hingga artikel ini rilis, pihak Rusia belum menanggapi laporan NCSC.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis Indonesia
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Sleman Panen 6,3 Hektar Lahan Pertanian Padi Organik Varietas Sembada Merah
Advertisement

Berwisata di Tengah Bediding Saat Udara Dingin, Ini Tips Agar Tetap Sehat
Advertisement
Berita Populer
- Wakil Wali Kota Serang Kena Tilang Gegera Bonceng Anak Tanoa Helm
- Trump Minta Rusia Akhiri Perang Ukraina dalam 50 Hari atau Kena Tarif 100 Persen
- Didampingi Hotman Paris, Nadiem Makarim Penuhi Panggilan Kejagung Terkait Korupsi Chromebook
- Rencana Pembangunan Rumah Subsidi Tipe 18/25 Dibatalkan, Ini Alasan dari Menteri PKP
- 27 Juli, Penerbangan Moskow-Pyongyang Dibuka
- Situasi di Gaza Mengerikan, Sekjen PBB Desak Akses Bantuan Masuk
- 11 Korban Kapal Karam di Selat Sipora Ditemukan Dalam Kondisi Selamat
Advertisement
Advertisement