Inggris Sebut Peretas Berafiliasi dengan Rusia Coba Curi Data Vaksin Corona

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Badan Keamanan Siber Inggris (NCSC) pada Kamis (16/7/2020) mengumumkan bahwa mereka mengidentifikasi upaya peretasan data vaksin Covid-19 oleh kelompok bernama APT29, alias the Dukes, alias Cozy Bear.
Kelompok peretas ini, kata Direktur NCSC Paul Chichester, terafiliasi dengan rezim pemerintah Rusia pimpinan Vladimir Putin.
"Selama 2020 ini, APT29 mengincar banyak organisasi dari beragam latar belakang, termasuk pengembangan vaksin corona di Kanada, AS dan Inggris. Mereka menunjukkan kecenderungan untuk mencuri data-data perkembangan terkini soal riset dan pengetesan vaksin," tulis Chichester dalam laporan resminya, dikutip dari BBC.
BACA JUGA : Bertambah 7 Dalam Sehari, Kasus Corona di DIY Melonjak Lagi
NCSC mengatakan bahwa upaya peretasan ini tidak teridentifikasi oleh mereka saja. Sebelumnya, mereka mengklaim telah mendapat laporan serupa dari Badan Komunikasi Siber Kanada (CSE), serta tiga lembaga intelijen AS.
Ketiga lembaga yang dimaksud adalah Departement of Himeland and Security (DHS), Cyber-security Infrastructure Security Agency (CISA), serta US National Security Agent (NSA).
Cara kerja APT29 relatif beragam. Dalam beberapa kasus, mereka mengincar titik lemah sistem komputer target dan menanamkan malware bernama WellMess dan WelMail. Kedua jenis malware ini dapat mengunduh dan mengunggah atau memodifikasi berkas-berkas dari komputer yang terinfeksi.
BACA JUGA : 260 Warga DIY Berhasil Sembuh dari Virus Corona
Di kasus lain, mengacu laporan NCSC, mereka juga mengincar kode akses individu tertentu berserta password dengan cara spear-phising.
Spear phising adalah metode peretasan untuk mengidentifikasi perintah masukan yang dilakukan target. Dengan metode ini, peretas bisa memiliki keleluasaan akses kontak, email, dan data pribadi target. Hingga artikel ini rilis, pihak Rusia belum menanggapi laporan NCSC.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis Indonesia
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Mayat Membusuk di Plafon Rumah Kosong Gemparkan Warga Semarang
- Besaran Pesangon Karyawan PHK dan Pensiun Sesuai UU Cipta Kerja
- Bacaan Niat Puasa Ramadan Dalam Versi Arab dan Latin
- Daftar 6 Bandara yang Beroperasi 24 Jam Selama Mudik Lebaran 2023
- Piala Lomba Dimintai Uang oleh Bea Cukai, Kemenkeu Minta Maaf
Advertisement

Polisi Tangkap Dua Pencuri Mobil di Sebuah Hotel di Kawasan Condongcatur
Advertisement

Pesta Daging Iftar Ramadan di Horison Ultima Riss Malioboro Yogyakarta
Advertisement
Berita Populer
- Bacaan Niat Puasa Ramadan Dalam Versi Arab dan Latin
- Anies dan AHY Bertemu Lagi, Kode Capres-Cawapres Makin Kuat?
- Link Download Jadwal Imsakiyah versi Muhammadiyah dan Pemerintah
- Ada Promo Diskon Tiket Mudik KAI! Ini Rute-Rute Pilihannya
- Sopir Truk Tabrak Palang Pintu Kereta Api, Ini Peringatan PT KAI Daop 6 Jogja
- Besaran Pesangon Karyawan PHK dan Pensiun Sesuai UU Cipta Kerja
- Mudik Pakai Mobil Listrik, Tenang...Ada 16 SPKLU di Tol Trans Jawa dan Sumatra
Advertisement