Advertisement
Polri Kekurangan 270.068 Personil

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA--Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) masih kekurangan 270.068 personil atau 38,7 persen untuk pangkat Pamen, Pama dan Bintara atau Tamtama.
Kepala Biro Penerangan Masyarakat Polri Brigjen Pol Awi Setyono menjelaskan komposisi rill jumlah personil Polri dibandingkan dengan Daftar Susunan Personil (DSP) baru mencapai 61,3 persen, artinya masih ada 38,7 persen atau 270.068 personil baru yang dibutuhkan oleh Polri.
Advertisement
Berdasarkan surat sistem pembinaan karier personel Polri Nomor B/4132/VII/KEP./2020/SSDM yang ditandatangani oleh Wakapolri Komjen Pol Gatot Eddy Pramono, untuk pangkat AKBP, Polri masih kurang 958 personil, pangkat Kompol masih kurang 6.081 personil.
BACA JUGA : 1.701 Polisi Amankan Natal dan Tahun Baru di Jogja
Kemudian, AKP 20.590 personil, Ipda atau Iptu 67.919 personil dan Bintara atau Tamtama sebanyak 174.520 personil.
"Strategi yang diambil oleh Polri terkait kekurangan tersebut adalah memberdayakan kemampuan personil yang ada sekarang ini dengan mengoptimalkan kemampuan anggota dengan berpedoman pada analisis beban kerja masing-masing Satker," kata Awi kepada Bisnis, Kamis (9/7/2020).
Awi tidak menjelaskan lebih rinci apakah Korps Bhayangkara akan menarik seluruh personilnya dari lembaga/kementerian terkait kekurangan anggota tersebut atau tidak, mengingat saat ini banyak anggota Polri yang ditempatkan di lembaga kementerian.
"Polri sudah menerapkan zero growth sehingga yang paling ideal adalah dengan menempatkan personil sesuai analisis beban kerja," katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis Indonesia
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Jateng Alami Inflasi 2,2 Persen Juni 2025, Tertinggi Sejak LIma Bulan Terakhir
- Harga Tiket Mendaki Gunung Fuji Jepang Kini Naik Dua Kali Lipat
- Pemerintah Sebut Makan Bergizi Gratis Telah Menjangkau 5,58 Juta Orang
- Pemilu dan Pilkada Diputuskan Diadakan Terpisah, DPR Pertanyakan Posisi Mahkamah Konstitusi
- Terungkap, Mantan Wali Kota Semarang Mbak Ita Melarang Pegawai Bapenda Hindari Panggilan KPK
Advertisement

Akses Keluar Masuk Jalan Tol Jogja Solo Segmen Klaten-Prambanan, Jarak Tempuh Hanya 10 Menit
Advertisement

Kampung Wisata Bisa Jadi Referensi Kunjungan Saat Liburan Sekolah
Advertisement
Berita Populer
- Presiden Prabowo Jadi Inspektur Upacara HUT Ke-79 Bhayangkara
- Otoritas Iran Menyebut Korban Meninggal Akibat Serangan Israel Capai 935 Orang
- Hasil Seleksi PPPK Kemenag: 17.154 Dinyatakan Lolos, Ini Link Pemberkasan
- Presiden Prabowo Akan Bertemu Pemerintah Arab Saudi untuk Bahas Pembangunan Kampung Haji di Makkah
- 3 Pejabat Kementerian PU Dinonaktifkan Seusai OTT KPK Terkait Suap Proyek di Sumut
- Nikita Mirzani Diborgol Saat Hadiri Sidang di PN Jaksel
- Baru Sesaat Bebas dari Lapas, Mantan Sekretaris MA Nurhadi Kembali Ditangkap KPK Terkait Pencucian Uang
Advertisement
Advertisement