Advertisement
Angka Kehamilan di Kota Ini Naik Selama Pandemi Covid-19
Wanita hamil - telegraph.co.uk
Advertisement
Harianjogja.com, KENDARI - Badan Koordinasi Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Kota Baubau, Sulawesi Tenggara, kenaikan presentase kehamilan pada Maret 2020 sebesar 30% dari kondisi biasanya.
Kepala BKKBN Kota Baubau Suarmawati di Baubau, Kamis (11/6/2020) menyatakan peningkatan kehamilan baru pada bulan April mencapai angka 760 orang, sementara memasuki Mei dan Juni angka tersebut kembali menurun seiring dengan program jemput bola yang diterapkan petugas KB.
"Kami lagi dilema dengan namanya baby boom saat musim pandemi ini khususnya mulai ditetapkannya WFH, di bulan Maret kemarin kita evaluasi bulan April kenaikan ibu hamil sekitar 30 persen yaitu posisi 760 orang," ujarnya.
Advertisement
Suarmawati menjelaskan, selain kebijakan work from home (WFH), tingginya angka kehamilan pada periode tersebut disebabkan masa pakai kontrasepsi ibu KB aktif telah berakhir dan adanya ketakutan ke Fasilitas kesehatan (Faskes) karena pandemi Covid-19.
"Ternyata penyebabnya karena masa pakai kontrasepsinya telah berakhir dan untuk mereka melakukan pemasangan kembali ada ketakutan mengunjungi faskes karena pasangan alat kontrasepsi harus ke faskes," tambahnya.
Ia menambahkan, sejak April penyuluh keluarga berencana (PKB) menerapkan pola pelayanan dari rumah ke rumah bagi peserta KB PIL guna mencegah permasalahan terkait kependudukan di masa mendatang.
Sementara bagi peserta KB yang menggunakan kontrasepsi jenis IUD dan Implan untuk sementara diarahkan menggunakan KB jenis suntik ataupun PIL.
Setelah penerapan tersebut presentase kehamilan kembali berangsur Normal dan kisaran kenaikan hanya satu persen.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Media Asing Ungkap Kamboja Tangkap 106 WNI Terkait Jaringan Penipuan
- Korban Tewas Akibat Serangan RSF di Sudan Capai 43 Orang
- Gempa Bumi Magnitudo 4,8 Bikin Panik Warga Tarakan
- Pesawat Kargo UPS yang Meledak Angkut Bahan Bakar dan Paket Besar
- Bupati Banyuwangi Dukung Rencana Baru Proyek Kereta Cepat Whoosh
Advertisement
Advertisement
Wisata DEB Balkondes Karangrejo Borobudur Ditawarkan ke Eropa
Advertisement
Berita Populer
- Dahan Pohon Munggur Patah Timpa Warung di Jalan Kusbini Jogja
- Warga Wirobrajan Nabung Lebaran lewat Bank Sampah
- Pengangguran di Jateng: Brebes Tertinggi, Wonogiri Terendah
- Waspada Krim Pemutih Tanpa Label, Bisa Merusak Kulit
- 38 Koperasi Desa Merah Putih di Bantul Bakal Menyuplai MBG
- 94 Persen Konten Melanggar di TikTok Dihapus Secara Proaktif
- Pengisian Jabatan Kosong di Gunungkidul Tunggu Struktur Baru
Advertisement
Advertisement




